Info Lalu Lintas Pagi

Kendaraan Hanya Terpacu Sekitar 10 Km/ Jam

VIVAnews - Setelah empat hari menikmati lengangnya jalanan Ibu Kota, sejumlah ruas jalan kembali mengalami kepadatan, Senin 13 April 2009. Terjadi peningkatan volume kendaraan di hampir seluruh ruas jalan utama.

Seperti lalu lintas di sepanjang akses utama Cawang-Semanggi, kecepatan kendaraan hanya berkisar 10-20 kilometer per jam. "Memang pagi ini lebih macet dari biasanya," ujar petugas Traffic Managemen Center Kepolisian Daerah Metro Jaya, Aiptu Muhammad AR.

Kondisi serupa terjadi sepanjang Jalan Buncit Raya menuju Mampang, tol Tangerang arah Grogol, Tomang arah Slipi, juga Grogol arah Tomang.

Sementara lalu lintas di sejumlah ruas jalan lebih cair seperti yang terpantau di Jalan Jenderal Sudirman, Jalan MH Thamrin, Jalan Prof Dr Satrio Casablanca arah Karet, dan Jalan HR Rasuna Said arah Menteng.

Perasaan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Singkirkan Korea Selatan
Petugas yang mengawal Anies dan Keluarga selama Pilpres 2024 berpamitan

Tim Pengawal Anies Pamitan usai Pilpres 2024 Berakhir

Tugas tim pengawal yang melekat pada Anies Baswedan selaku Capres 2024 nomor urut 01 telah selesai dan mereka telah berpamitan kepada Anies dan Keluarga.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024