Efek Musik Klasik Setara Obat Penenang

VIVAnews - Musik klasik, ternyata tidak hanya bisa mempengaruhi perkembangan otak (khususnya saat bayi dalam kandungan), tapi juga mampu meningkatkan mood. Musik klasik, terutama karya Mozart sudah lama dianggap sebagai musik yang bisa mengaduk-aduk jiwa.

Efek musik Mozart ramai dibicarakan setelah melalui penelitian inovatif di University of California. Center for the Neurobiology of Learning and Memory di Irvine juga meneliti efek musik Mozart terhadap anak-anak dan mahasiswa.

Penelitian yang dipimpin Frances H. Rauscher terhadap 36 mahasiswa sarjana psikologi ini memperoleh hasil bahwa para mahasiswa mendapatkan nilai 8 hingga 9 angka lebih tinggi pada tes IQ spasial (kemampuan berpikir ruang) setelah mendengarkan Sonata for Two Pianos in D Major (K.448) karya Mozart selama 10 menit.

Kok, bisa, ya? Karena, dalam penelitian itu musik Mozart menunjukkan bisa mengaktifkan otak. “Kami menduga, musik Mozart memperlancar pola-pola saraf tertentu yang biasanya terlibat dalam kegiatan otak untuk menyelesaikan matematika dan bermain catur.”

Hal menarik lainnya dari efek mendengarkan musik Mozart:
-Dr. Raymon Bahr, direktur Unit Penyakit Jantung di Rumah Sakit St. Agnes di Baltimore, menggunakan musik klasik untuk membantu pasien mengatasi kiris. Ternyata, mendengarkan musik klasik selama 30 menit bisa menenangkan, setara dengan mengonsumsi 10 miligram valium (obat penenang).

-Di Edmonton, Kanada, pada beberapa pusat perbelanjaan diperdengarkan musik Mozart dari komposisi string quartet (4 alat gesek). Hasilnya, para pejalan kaki tampak lebih tenang dan nyaman.

-Departemen Imigrasi di Washington menggunakan latar belakang musik Mozart lainnya di dalam kelas bahasa Inggris untuk imigran Kamboja, Laos, atau negara Asia lainnya. Ternyata, mereka jadi lebih cepat menguasai bahasa Inggris.

Jokowi: Indonesia Succeeded in Reducing Stunting Rate
Pertemuan BPD se-Indonesia di Danau Toba, Parapat, Kabupaten Simalungun.(dok Bank Sumut)

Bank Sumut Promosikan Pariwisata Danau Toba Melalui Pertemuan BPD se-Indonesia

Undian Nasional Tabungan Simpeda Bank Pembangunan Daerah (BPD) Periode XXXIV-2024 berlangsung di Parapat, Kabupaten Simalungun, 23-24 April 2024. Bank Sumut tuan rumah.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024