Medan Perang Itu Bernama Olimpico

VIVAnews - Puncak final Liga Champions musim ini akan digelar di Stadion Olimpico, Roma, Italia. Stadion berkapasitas 72,689 tempat duduk ini akan menjadi saksi sejarah pertemuan Barcelona kontra Manchester United.

Stadion yang juga menjadi kandang timnas Italia ini saat ini berstatus kandang bagi dua klub elit Italia, AS Roma dan SS Lazio. Pada Kamis dinihari WIB, 28 Mei 2009 nanti, semua mata pecinta sepakbola akan tertuju di Olimpico.

Partai puncak Liga Champions akan kembali digelar di Olimpico. Stadion megah di ibu kota Italia ini kembali ditunjuk UEFA menjadi venue tempat bertarungnya dua finalis musim ini.

Seperti yang dilansir NewsNow, ini akan menjadi yang keempat bagi Olimpico menggelar final kompetisi Benua Biru itu dan kedua sejak berganti nama dari Piala Champions menjadi Liga Champions pada 1992 silam.

Rome menggelar final Piala Champios pada 1977 saat Liverpool berhasil menekuk wakil Bundesliga Borussia Monchengladbach. The Reds kembali ke Olimpico pada 1984 ketika Bruce Grobbelaar berhasil menjadi pahlawan saat menaklukkan tuan rumah AS Roma.

Sedangkan perhelatan final ketiga terjadi saat Ajax Amsterdam yang saat itu diperkuat Edwin van der Sar dikalahkan wakil Italia Juventus pada 1996.

Stadion ini awalnya bernama Stadio dei Cipressi yang pertama kali dibuka pada 1938 dan terletak ditengah komplek olahraga Foro Mussolini, tokoh fasis Italia. Setelah Perang Dunia kedua, namanya dirubah menjadi Foro Italico. Pada 1953, Foro Italico kembali berganti nama menjadi Stadio Olimpico. Stadion ini juga menjadi salah satu venue saat Italia menjadi tuan rumah sekaligus tempat digelarnya final Piala Dunia 1990.

Ahmad Ali Temui Prabowo, Sekjen Nasdem: Bagian dari Silaturahmi, Pak Prabowo Pernah ke Sini

Meski sempat terancam dibatalkan UEFA karena beberapa kasus rasis dan ulah para ultras garis keras, namun kini Olimpico siap menggelar laga puncak Barcelona kontra United. Nah, Olimpico akan lebih bersahabat buat Blaugrana atau Setan Merah? Sebentar lagi itu akan terjawab...

Harmoni Energi Sehat

Harmoni Energi Sehat Menyuarakan Pesan Kesetaraan dalam Pelayanan Kesehatan

Salah satu langkah konkret yang diambil dalam merayakan Hari Kartini adalah meluncurkan Harmoni Energi Sehat (HES), sebuah inisiatif yang bertujuan meningkatkan kesehatan

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024