Tim Ekonomi JK-Wiranto

Dradjad Wibowo: Ini Masalah Hati

VIVAnews - Kader Partai Amanat Nasional Dradjad H Wibowo mengaku merapat ke kubu JK-Wiranto karena persoalan hati. Ia tidak menolak disebut sebagai juru bicara ekonomi JK-Win karena memang memiliki satu pandangan dengan pasangan capres-cawapres ini.

"Saya ini hanya masalah hati saja, sejak dulu pandangan ekonomi saya kan jelas," kata dia di Gedung DPR, Jakarta Rabu 3 Juni 2009.

Dradjad mengakui secara pribadi sebetulnya dia lebih dekat dengan Boediono yang ditunjuk sebagai cawapresnya Susilo Bambang Yudhoyono. Namun soal pandangan ekonomi, ia bertentangan dengan mantan Gubernur Bank Indonesia tersebut. "Itu Kelihatan kalau diskusi, seperti dalam masalah utang, APBN dan macam-macam," katanya.

Dradjad mengungkapkan rasa simpatik dengan SBY yang langsung datang ke Korea Selatan untuk menampik utang. Namun ia sangat menyayangkan, hal itu dilakukan pada masa pilpres seperti saat ini.

"Saya pribadi sangat setuju, utang perlu dibatasi, baik yang multilateral maupun bilateral. Semua perlu dibatasi baik utang proyek yang menghabiskan uang atau untuk utang proyek yang bisa membiayai utang itu sendiri," katanya. Terlalu banyaknya obligasi yang diterbitkan pemerintah, kata dia, akan membahayakan anggaran negara.

Dradjad mengaku merapat ke JK-Win karena secara konsep JK-Win memang dinilai lebih baik. Dalam hal angaran, kata dia, kubu ini tidak terlalu ekstrim dengan cara nasionalisasi besar-besaran. Selain membatasi rasio utang, tim ekonomi JK juga mengedepankan sektor keuangan dan sektor riil. "Mungkin karena dia memang dasarnya pengusaha," paparnya.

Dradjad sendiri dalam hidup memegang prinsip antiutang. "Itu kata diri saya sendiri, memang ekonomi membolehkan, tapi kalau saya tidak," katanya.

Menurut dia apa yang perlu dilakukan pemerintahan sekarang adalah, tetap mempertahankan defisit hanya satu persen. Tentang kebutuhan yang besar, memang anggaran harus disikapi dengan realokasi dan efisiensi. "Banyak anggaran kita yang tidak efisien, itu sudah rahasia umum," katanya.

3 Skincare Ini Jadi Paling Diandalkan oleh Penggunanya
PT Bumi Resources Minerals Tbk. (ilustrasi)

Bumi Resources Minerals Bukukan Pendapatan US$46,63 Juta pada 2023

PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) menyampaikan total pendapatan sepanjang tahun 2023 mencapai US$46,63 juta.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024