Siapa Pencetus Ide Pemindahan Ibu Kota ke Palangkaraya?

Pesawat Angkatan Udara Republik Indonesia di Monumen Nasional
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA.co.id – Rencana pemerintah memindahkan Ibu Kota ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah, ternyata bukanlah menjadi yang pertama kali digaungkan. Adalah Soekarno, Presiden Pertama Republik Indonesia yang sudah meramalkan Palangkaraya bisa menjadi pusat pemerintahan ke depan.

Warga Jakarta Mesti Cetak Ulang KTP Gegara Ibu Kota Pindah ke Kalimantan Timur

Hal tersebut dibeberkan oleh Pengamat Tata Kota, Yayat Supriatna, saat berbincang dengan VIVA.co.id, Rabu 12 April 2017. Yayat mengatakan, Soekarno yang dikenal sebagai ahli membangun isu nasionalisme, meyakini bahwa Palangkaraya merupakan wilayah tepat untuk dijadikan Ibu Kota baru.

“Secara geografis dan geostrategis, Bung Karno menganggap Palangkaraya itu ada di tengah-tengah Nusantara. Tujuannya, untuk membangun cita-cita menjadi Ibu Kota baru,” jelas Yayat.

Di Rapat Paripurna, Demokrat dan PKS Minta Pemerintah Tunda Pemindahan Ibu Kota

Ide tersebut, akhirnya kembali digaungkan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo. Namun, kajian yang saat ini dilakukan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional, tetap harus jelas. Tujuan dari pemindahan Ibu Kota pun harus transparan disampaikan kepada publik.

“Kalau tujuannya sekadar lari dari masalah, kurang efektif,” katanya.

Sesi Conference Hannover Messe 2023: Berinvestasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara

Indonesia, kata Yayat, pun harus belajar dari negara-negara yang sudah berhasil memindahkan Ibu Kota. Misalnya, seperti Malaysia.

Yayat menjelaskan, negara itu sebelum memindahkan Ibu Kota, mengemukakan sebuah visi dan misi yang jelas. Di samping itu, pemindahan tersebut pun didukung seluruh pemangku kepentingan terkait.

“Nah, kalau kita pindah, itu harus menjadi sebuah kebijakan nasional dalam konteks pembangunan jangka panjang. Tetapi ingat, ekonomi juga harus kuat karena bisa menimbulkan masalah,” ujarnya. (one)

Pemakaman Ibunda Maxime Bouttier

Haru, Maxime Bouttier Ungkap Kebaikan Luna Maya untuk Keluarganya

Maxime Bouttier merasa berterima kasih dan bersyukur karena Luna Maya menawarkan rumahnya untuk jadi tempat sang ibunda. 

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2024