Akhir Bulan Ini Seluruh Gerai 7-Eleven di Indonesia Ditutup

Logo mini market 7-Eleven.
Sumber :
  • Reuters/Stringer

VIVA.co.id – PT Modern Sevel Indonesia anak usaha PT Moderen Internasional TBK (MDRN) mengumumkan, akhir bulan ini seluruh gerai 7-eleven akan resmi ditutup. Keputusan itu berlaku untuk gerai yang langsung di bawah manajemen perseroan. 

Bang Jago Peras 3 Minimarket di Jakbar, Ngambil Barang Seenaknya tapi Gak Mau Bayar

Aksi korporasi tersebut telah disampaikan kepada Bursa Efek Indonesia melalui surat resmi pada Kamis 22 Juni 2017. 

"Bersama surat ini, kami bermaksud untuk menginformasikan bahwa per tanggal 30 Juni 2017, seluruh gerai 7-Eleven di bawah PT Modern Sevel Indonesia akan menghentikan kegiatan operasionalnya," ungkap Direktur Modern Internasional, Chandra Wijaya, dikutip dari keterbukaan informasi, Jumat 23 Juni 2017. 

Detik-Detik Wanita ODGJ Ngamuk Rusak Minimarket di Bekasi, Pemotor Dipukuli

Chandra menjelaskan, keputusan itu dibuat karena adanya keterbatasan perusahaannya dalam menunjang kegiatan operasional gerai sevel. Terlebih lagi rencana PT Charoen Pokphand Restu Indonesia untuk mencaplok bisnis 7-Eleven batal dilakukan. 

" Hal-hal material yang berkaitan dan timbul akibat pemberhentian operasional 7-Eleven akan ditindaklanjuti sesuai dengan peraturan dan hukum yang berlaku, dan diselesaikan secepatnya," tambahnya. 

Tukang Parkir yang Minta Uang THR Rp15 Ribu di Minimarket Karawang Minta Maaf
Viral pegawai minimarket ribut dengan juru parkir liar

Viral Pegawai Minimarket Ribut dengan Tukang Parkir Liar, Netizen: Premanisme Terselubung

Viral video serang karyawan minimarket adu mulut dan nyaris baku hantam dengan seorang juru parkir ilegal. Peristiwa ini diduga terjadi di Pontianak dan viral di medsos.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024