Lokasi Tak Lagi Ramai, Ditengarai Buat Gerai Matahari Tutup

Pengunjung memilih barang di dalam gerai Matahari, Pasaraya, Manggarai.
Sumber :
  • Linda Hasibuan - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Institute for Development of Economics and Finance menilai tutupnya toko ritel di Jakarta, seperti Matahari di Pasaraya Blok M dan Pasaraya Manggarai merupakan faktor lokasi. Penutupan toko ritel ini disebut tidak sepenuhnya merupakan penurunan daya beli masyarakat.

Harga BBM Non-subsidi Pertamina Tidak Naik, Erick Thohir: Demi Jaga Stabilitas Ekonomi

"Decision (keputusan) untuk buka tutup itu sangat localize, jadi tergantung lokasinya. Katakanlah cabang saat ini mungkin sedikit (konsumen) yang naik bus, sehingga tidak banyak pelanggan yang setop di Blok M, atau Pasaraya," ujar ekonom Indef, Berly Martawardaya, ditemui di Hotel Akmani, Jakarta, Rabu 27 September 2017.

Ia mengungkapkan, salah satu alasannya adalah banyaknya masyarakat yang beralih menggunakan angkutan transportasi online, yang bisa mengantarkan langsung ke tujuan, sehingga jarang berhenti atau melalui terminal.

Pertumbuhan Ekonomi AS Beri Tekanan ke Ekonomi Global, Bagaimana Dampaknya ke RI?

"Jadi banyak yang pindah pakai Go-jek, jadi tidak setop di terminal bus Blok M, jadi sangat localize, artinya satu, itu tidak mencerminkan keseluruhan (adanya penurunan daya beli)," kata dia.  

Ditegaskannya, daya beli masyarakat tidak sepenuhnya turun. Berdasarkan data saat ini, kata dia, daya beli yang cukup anjlok adalah soal konsumsi pakaian.

ESDM: Tarif Listrik Juli sampai September 2023 Tidak Naik

"Memang untuk pakaian menurun. Tapi, untuk konsumsi yang senang-senang atau liburan, itu masih cukup tinggi lah. Jadi kalau untuk pakaian tadi, yang beli baju tiap tiga bulan jadinya enam bulan sekali atau setahun sekali. Jadi baju kan tahan lama juga ya," katanya.

Ditambahkannya, pertumbuhan ekonomi yang berkisar di angka lima persen dalam tiga semester belakangan disebutnya merupakan bentuk penyimpanan energi masyarakat. "Sepertinya menunggu kenaikan, baru konsumsinya ditingkatkan untuk pakaian," ujar dia.

DENIM UNIVERSE: MERAYAKAN KULTUR DENIM & ANAK MUDA

Merayakan Kehadiran Denim Lokal: Denim Universe dan Kultur Anak Muda di Indonesia

Dalam rangka merayakan kehadiran denim lokal di Indonesia, #Markamarie menggandeng Matahari Department Store untuk menyelenggarakan event Denim Universe: All About Denim.

img_title
VIVA.co.id
28 Februari 2024