Pohon Natal Raksasa dari Susunan Manusia Curi Perhatian

Pohon Natal yang dibentuk dari orang-orang yang bernyanyi di New York
Sumber :
  • REUTERS/Andrew Kelly

VIVA – Pemandangan tak biasa menghiasi Kota New York, Amerika Serikat belum lama ini. Dalam parade Thanksgiving di Macy’s Manhattan, New York, Kamis 23 November 2017 ditampilkan pohon Natal raksasa.

Mahasiswa Yahudi Ketakutan usai Demo Anti-Israel Merebak di Kampus-kampus New York

Uniknya, pohon Natal itu dibentuk dari formasi puluhan manusia dan orang-orang itu seperti sekelompok paduan suara. Mereka bernyanyi dan menarik perhatian orang-orang di sekitarnya.

Dikutip dari laman Reuters, pohon Natal manusia itu terletak di Avenue 6, Manhattan, New York. Orang-orang yang membentuknya, berkostum warna-warni mulai warna kuning, biru, merah, dan abu-abu.

Melodi Bali Memukau New York: Navicula dan Endah N Rhesa Luncurkan Album "Segara Gunung"

Letaknya di pusat kota membuat pohon Natal manusia ini tampak atraktif di antara gedung-gedung pencakar langit di New York. Apalagi “pohon” Natal itu bisa menyanyikan lagu-lagu Natal yang menandai bahwa musim Liburan akan tiba.

Hari Thanksgiving dan Black Friday di AS termasuk New York mulai menyibukkan masyarakat di negara itu. Mereka pada hari ini sibuk berbelanja dan berburu diskon besar-besaran yang ditawarkan hampir semua gerai dan pusat perbelanjaan. (art)

Donald Trump Ketiduran saat Jalani Sidang Kasus Suap
Penyanyi cilik, Evolette Alexandra.

Selain Luncurkan Single Baru, Penyanyi Cilik Evolette Alexandra Bakal Tampil di New York

Selain meluncurkan single ketiga, Evolette Alexandra kembali mengukir prestasi yaitu dengan tampil dalam dua kompetisi internasional di New York, Amerika Serikat.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024