Ancaman Peserta Aksi 212 Jika Tuntutan Tak Dikabulkan

Peserta aksi 212 di DPR/MPR RI
Sumber :
  • VIVA.co.id/Reza Fajri

VIVA.co.id – Wakil Sekretaris Jenderal MUI (Majelis Ulama Indonesia) Tengku Zulkarnain mengatakan, bahwa dalam aksi Forum Umat Islam (FUI) di gedung DPR/MPR RI atau 'Aksi 212' Jilid II, Selasa 21 Februari 2017 akan diikuti sekitar 15 organisasi massa Islam di seluruh Indonesia.

Panitia Klaim Tak Ada Orasi Politik di Reuni 212: Fokus Munajat dan Salawat

Aksi damai ini juga kemungkinan akan dihadiri sekitar 100 ribu orang. Aksi ini akan diawali dengan berdzikir dan membaca Alquran.

"Besok kita akan kerahkan massa. Insya allah besok dari pagi mulai jam 08.00 WIB sampai tuntutannya selesai," kata Zulkarnain di DPR RI, Jakarta, Senin 20 Februari 2017.

Panitia Reuni 212 Tak Undang Anies Baswedan, Habib Rizieq Masih Pikir-pikir

Zulkarnain pun mengancam, jika tuntutan massa tidak dikabulkan, maka mereka akan menginap di komplek Parlemen DPR/MPR RI.

"Kalau tuntutannya tidak (dikabulkan), dua hari tidak, tiga hari tidak, kita sampai menginap di sini," ucarnya mengancam.

Dikritik PBNU soal Politik Identitas, PA 212: NU Kemana-mana Bawa Gus Dur

Aksi ini akan dipimpin oleh FUI dengan agenda di antaranya mendesak lembaga perwakilan rakyat agar terdakwa kasus dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok agar dipenjara, setop penangkapan mahasiswa dan kriminalisasi ulama. (mus)


 

Habib Rizieq Shihab saat tiba di Petamburan, Jakarta.

Habib Rizieq Sempat Khawatir Hadir ke Reuni 212: Takut Ditangkap Lagi

Habib Rizieq Shihab mengaku sempat khawatir pembebasan bersyarat yang ia tengah jalani saat ini dicabut jika datang ke Reuni 212 di Masjid At Tin, TMII Jakarta Timur.

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2022