Aksi Bela Rohingya, Prabowo dan Amien Rais Dijadwalkan Hadir

Massa aksi bela umat Islam
Sumber :
  • VIVA.co.id/Jeffry Yanto

VIVA.co.id – Sejumlah organisasi masyarakat Islam menggelar aksi bela Rohingya, di sekitar Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Sabtu, 16 September 2017.

11 Warga Rohingya Meninggal di Perairan Barat Aceh, Menurut Laporan Imigrasi

Seperti dilansir tvOne, Sabtu, 16 September 2017, saat ini peserta aksi dari berbagai kota di Indonesia mulai berdatangan. Berbagai ormas yang bakal meramaikan aksi, di antaranya dari Front Pembela Islam.

Rencananya, sejumlah tokoh akan hadir dalam aksi ini. Mereka antara lain Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Dewan Penasehat PAN Amien Rais, Presiden PKS Sohibul Iman.

6 Jenazah Diduga Pengungsi Rohingya Kembali Ditemukan di Perairan Aceh

Dalam aksi ini, massa mengecam tindakan kejahatan kemanusiaan di Rakhine, Myanmar. Massa juga menyerukan agar  negara-negara ASEAN melalukan intervensi terhadap Myanmar untuk menyelesaikan masalah di Rakhine.

Sejumlah petugas dari kepolisian, TNI dan instansi lainnya berjaga-jaga di lokasi aksi.

3 Mayat Diduga Imigran Rohingya yang Mengapung di Laut Aceh Dievakuasi Tim SAR

Sebelumnya, aksi bela Rohingya digelar di depan Kedutaan Besar Myanmar di  Jakarta, Rabu, 6 September 2017. Saat itu, ribuan orang dari berbagai ormas turun ke jalan. Mereka antara lain menuntut agar RI memutuskan hubungan diplomatik dengan Myanmar.

Pengungsi Rohingya di Gedung Balee Meuseuraya Aceh. VIVA/Dani Randi

Pengungsi Rohingya Tetap Dibantu tapi RI Perhatikan Kepentingan Nasional, Menurut Kemenkumham

Kemenkumham Aceh menegaskan penanganan pengungsi etnis Rohingya di sejumlah tempat di provinsi Aceh tersebut harus tetap memperhatikan kepentingan nasional.

img_title
VIVA.co.id
4 April 2024