Anies Akui Banyak JPO Tak Ramah Disabilitas

Ilustrasi salah satu JPO di Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui banyak Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Jakarta yang tidak ramah untuk penyandang disabilitas. 

Pertama Kalinya 2 Penyandang Disabilitas dari 195 Siswa Lolos Seleksi SIPSS Polri 2024

Hal itu dikemukakan Anies saat menjawab pertanyaan media soal JPO di Tanah Abang yang dinilai tak ramah disabilitas. "Iya banyak sekali. Memang benar banyak fasilitas-fasilitas umum yang hari ini tidak dirancang ramah bagi penyandang disabilitas, ibu-ibu mengandung, lansia," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Kamis, 9 November 2017. 

Selain itu, menurut Anies, banyak juga JPO yang dipakai warga menuju halte Transjakarta belum ramah terhadap disabilitas maupun ibu hamil. 

Viral Dua Penyandang Disabilitas Ukir Prestasi, Lolos Rekrutmen Calon Anggota Polri Jalur SIPSS

Dalam waktu dekat, Anies mengemukakan akan mendata JPO yang tidak ramah. Untuk desain perbaikan JPO, dia belum mau mengungkapkan ke media. "Jembatan-jembatan yang dipakai untuk (menuju halte) busway banyak yang belum ramah. Itu nanti kami akan review satu-satu," ujarnya.

Ilustrasi penyandang disabilitas berwirausaha.

Keuangan Semakin Inklusif Untuk Penyandang Disabilitas

OJK terus berusaha meningkatkan pengetahuan keuangan bagi penyandang disabilitas melalui kegiatan affirmative action dan pendidikan menarik bagi penyandang disabilitas.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024