Ceramah Tak Terdengar, Peserta Reuni 212 Pilih Tidur

Peserta Reuni 212 tidur di tengah kerumunan massa.
Sumber :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA – Saat para ulama sibuk menyampaikan ceramah di aksi Reuni Akbar Alumni 212, sebagian peserta lebih memilih untuk beristirahat ala kadarnya.

Jalan di Monas Dibuka, Polisi Harap Massa Reuni 212 Tak Datang Lagi

Pantauan VIVA di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, sebagian peserta aksi yang terlihat amat lelah tersebut memutuskan untuk tidur begitu saja, di tengah-tengah lautan massa yang hilir mudik.

Bahkan, untuk mendekat ke arah panggung saja, jalur lintasan menjadi tidak dapat dilewati, akibat massa yang menggelar alas duduk dan tidur di sepanjang jalur menuju panggung.

Massa Reuni 212 Kumpul di Jalan Wahid Hasyim, Polisi: Tidak Ada Sanksi

Tak semua peserta aksi bisa mendengar isi ceramah, karena pengeras suara yang di pasang di sejumlah titik kawasan Monas itu tidak bisa menjangkau hingga kerumunan massa yang ada di belakang.

Hingga berita ini ditulis, sejumlah ulama masih bergantian naik ke atas panggung dan menyampaikan ceramah, sambil sesekali menyemangati lautan massa untuk memekikkan takbir dan shalawat.

Polisi Ungkap 500 Simpatisan Reuni 212 Sempat Coba ke Monas
Viral wanita pamer payudara dan kelamin di Bandara Yogyakarta

Pamer Payudara di YIA, Reuni 212 hingga Mimpi Ketemu Rasulullah

Viral berita pamer payudara dan alat kelamin yang diduga terjadi di Bandara Internasional Yogyakarta buat geger.

img_title
VIVA.co.id
3 Desember 2021