Ketua DPR Minta Terminal 3 Soekarno-Hatta Ditutup

Ade Komarudin.
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id - Ketua DPR, Ade Komarudin, menilai Terminal 3 ultimate Bandara Soekarno-Hatta harus ditutup hingga semua fasilitas bisa siap dipakai. Perencanaan pembangunan tersebut harus dilihat kembali dengan benar.

AP II Modernisasi Sub Tower AMC Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta

"Mungkin lebih bagus yang sudah terjadi kita tutup. Jangan sampai banjir. Masa bandara banjir," kata Ade di Gedung DPR, Jakarta, Senin, 15 Agustus 2016.

Ia mengaku kaget Terminal 3 bisa mengalami banjir saat hujan deras. Padahal, sebelum hari raya Idul Fitri, ia telah mengecek langsung ke tempat tersebut. Saat itu ia menilai Terminal 3 cukup bagus.

Ribuan Simpatisan Habib Rizieq Masuki Kawasan Terminal 3 Soetta

"Saya lihat justru dari awal, sebelum Lebaran sudah siap. Tidak terburu-buru. Cuma banyak syarat nonteknis dari sana yang harus disiapkan. Administrasilah ya," kata Ade.

Atas permasalahan ini, ia mencoba menanyakannya pada Direktur Utama PT Angkasa Pura II (AP II), Budi Karya Sumadi. Ade menceritakan AP II hanya menerima desain yang sudah jadi dari Dirut sebelumnya.

Viral, Penumpang Diduga Dilecehkan Petugas Rapid Test Bandara Soetta

"Jadi beliau cuma lanjutkan dan (desain terminal 3) tak bisa diubah. Dari yang Dirut sebelumnya. Itu sudah kontrak, tak mungkin diubah," kata Ade.

Lokasi tes PCR Drive Thru di Terminal 3 Bandara Soetta.

Hasil Tes PCR di Bandara Soetta Bisa Keluar 3 Jam, Segini Tarifnya

Mulai hari ini, hasil tes PCR resmi sebagai syarat wajib penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta sesuai aturan pemerintah.

img_title
VIVA.co.id
24 Oktober 2021