Wow, Jember Fashion Carnival Bakal Tampil di Jakarta

Jember Fashion Carnaval (JFC)
Sumber :
  • REUTERS/Sigit Pamungkas

VIVA.co.id – Anda penyuka Jember Fashion Carnaval (JFC)? Ingin nonton atraksi fashion carnaval kelas dunia tapi belum sempat ke Jember? Nah, bagi warga Jakarta, momen itu dipastikan siap menyapa warga Ibukota. Semua kemegahan JFC, atraksi spektakulernya, bisa disaksikan di Jakarta, 15 dan 17 Agustus 2017 sebagai bagian acara belanja diskon nasional, Hari Belanja Diskon Indonesia.

Kegep! Ada Cuplikan Sawah Bali dalam Video Promosi Pariwisata Filipina

Hari Belanja Diskon Indonesia yang diselenggarakan pelaku industri ritel tergabung dalam Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan lndonesia merupakan pesta belanja diskon di pusat-pusat perbelanjaan berbagai kota di Indonesia, untuk memeriahkan HUT Ke-72 Republik Indonesia.

"Selain menawarkan promosi belanja, HBD Indonesia juga menggelar acara spesial seperti upacara bendera 17 Agustus oleh para anggota Hippindo, perlombaan khas 17 Agustus, bahkan Jember Fashion Carnival akan kami undang ke Jakarta pada 15 dan 17 Agustus 2017 di Gambir Expo Jakarta," ujar Ketua Panitia HBD Indonesia Fetty Kwartati, Kamis 20 Juli 2017.

Sandiaga Uno Ternyata Melow, Nangis Waktu Nonton Film Ini

Fetty menjelaskan, HBD Indonesia akan diadakan di pusat-pusat perbelanjaan berbagai kota di Indonesia mulai dari mal modern, rumah toko hingga bandara pada 17 sampai 20 Agustus 2017 dengan program dan potongan harga yang sama.

“Selain itu, acara juga dimeriahkan festival belanja akbar bertajuk ‘Happy Birthday Indonesia Festival’ dengan beragam hiburan dan acara pada 15-27 Agustus 2017 di Gambir Expo, JI-Expo Kemayoran, Jakarta,” ujar Fetty.

Akatara 2021 Bakal Gaet Pelaku Perfilman Senior

HBD Indonesia ditargetkan menarik 20 juta orang pembeli serta menjadi festival belanja, kuliner, musik dan hiburan ritel terbesar di Indonesia diikuti lebih dari 200 perusahaan yang mengelola 500 merek lokal dan internasional.

Peringatan HUT ke-72 Republik Indonesia menjadi inspirasi para peritel dalam menarik konsumen di HBD Indonesia. Para konsumen akan memperoleh berbagai promosi yang terkait dengan angka 72 yang ditawarkan oleh para peritel agar berpartisipasi, antara lain diskon hingga 72 persen, harga khusus Rp72.000, hingga beli 2 dengan hanya membayar Rp72.000.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi gelaran Hari Belanja Diskon Indonesia dan menggarisbawahi kinerja panitia yang ikut mengundang Jember Fashion Carnaval (JFC) ikut dalam acara ini.

“Langkah yang bagus, kolaborasi yang saling menguatkan. JFC ini sudah sangat eksis di nasional, berkelas dunia, dan konsisten selama 16 tahun non stop. Karena itu Jember layak ditetapkan sebagai Kota Karnaval, salah satunya karena sudah sekian lama JFC 2017 menginspirasi banyak karnaval lain di tanah air,” kata Menteri Arief Yahya.

Prestasi JFC memang sudah mendunia, seperti Best National Costume Miss International 2014 di Tokyo, Jepang, Best National Costume Miss Supranational 2014 di Warsawa, Polandia, Best National Costume Miss Universe 2014 di Florida, USA Best National Costume Miss Supranational 2015 di Warsawa, Polandia, Best National Costume Miss Grand International 2016 di Las Vegas Amerika Serikat dan Best National Costume Miss Tourism International 2016 di Malaysia.

Bahkan, sebagai kiblat fashion art wear JFC hanya kalah dengan Notting Hill (USA) dan (Reunion) France pada International Carnaval de Victoria 2016" di Seychelles-Afrika.

“Semangat yang harus dijaga adalah ‘Indonesia Incorporated’. Bangsa ini harus bersatu, mensinergikan seluruh kekuatan, memperkuat semua lini.Begitupun SBC menggandeng JFC, menyatukan langkah untuk bersaing di level global," ujarnya.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan JFC berhasil menjadi identitas baru yang mengantarkan Kabupaten Jember untuk go international, menciptakan awareness, membangun image, menelorkan reputation, menaikkan added value, serta berdampak signifikan terhadap ekonomi dan pariwisata.(webtorial)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya