Menag Lukman Kunjungi Hotel, Jemaah Haji Heboh

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengunjungi jemaah .
Sumber :
  • Media Center Haji (MCH) 2017

VIVA.co.id – Suasana di Hotel Al Murjan Royal Mekah mendadak heboh ketika didatangi Amirul Hajj yang juga Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Rabu, 23 Agustus 2017. 

Media Center Jakarta Akan Kembali Aktif, Laporkan Info Haji Tiap Hari

Tiba pukul 10.20 waktu Arab Saudi, Lukman didampingi Direktur Bina Haji Kemenag Khoirizi HD, Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Sri Ilham Lubis, Kabiro Humas Kemenag Mastuki, Kadaker Mekah Nasrullah Jassam. 

Setelah menyapa jemaah di lobi hotel, Lukman naik ke lantai lima dan langsung menyapa jemaah yang sedang bersantai di luar kamar. Lukman  menyambangi kamar jemaah dan mendengar beragam curahan hati jemaah selama berada di Tanah Suci. 

Mantan Menag Lukman Hakim Diperiksa Terkait Haji dan Gratifikasi

Saat ditanya kondisi dan fasilitas hotel, jemaah memastikan semuanya dalam kondisi baik. Makanan juga datang tepat waktu dan rasa sesuai dengan lidah mereka. Namun ada juga jemaah yang merasakan jarak hotel ke Masjidil Haram cukup jauh, mencapai 4 kilometer lebih. "Tapi alhamdulillah, ada bus. Kalau mau ke Masjidil Haram bisa naik bus salawat," kata jemaah.

Jemaah Indonesia mendapat fasilitas bus salawat yang melintasi hotel-hotel tempat jemaah menginap. Fasilitas transportasi ini akan dihentikan tiga hari jelang puncak haji. Penghentian sementara dilakukan karena kondisi Kota Mekah sangat padat dan keadaan sudah sangat macet.

Indeks Kepuasan Haji Meningkat, Menag: Ini Keberhasilan Semua Pihak

Lukman kemudian bergeser ke kamar lain dan menanyakan usulan jemaah agar penyelenggaraan haji tahun berikutnya lebih baik. Sebagian besar tak banyak mengeluh dan menyebut fasilitas sudah sangat memadai. Jemaah justru hanya heboh dan minta berfoto. 

"Baru kali ini ketemu langsung dan disambangi Pak Menteri. Kapan lagi bisa dekat Pak Menteri," kata Rukayah, jemaah asal Merauke.

Sidak berakhir di Hotel Jarwal. Rombongan menemui jemaah asal Jember yang sedang santai sambil tidur-tiduran di lantai depan kamar mereka. Di lobi hotel, jemaah tetap heboh dan berkerumun minta berfoto.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya