FPI Boikot Kontingen Myanmar dalam Asian Games 2018

ACT dan FPI Sumsel bersiap menggalang dana untuk korban genosida Rohingya
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aji YK Putra

VIVA.co.id – Kontingen Myanmar terancam tak bisa mengirimkan para atlet mereka pada laga perhelatan pesta olahraga Asian Games 2018, yang berlangsung di Jakarta dan Palembang. Sebab Front Pembela Islam mengancam tak akan membiarkan kontingen tersebut mengikuti gelaran Asian Games. Sikap FPI tersebut sebagai respons tragedi kemanusiaan terhadap etnis Rohingya.

6 Jenazah Diduga Pengungsi Rohingya Kembali Ditemukan di Perairan Aceh

Ketua FPI Sumatera Selatan, Habib Mahdi mengatakan, jika pemerintah Myanmar tak secara cepat mengatasi tindakan krisis etnis Islam Rohingya, mereka tidak akan membiarkan kontingen Myanmar masuk ke Indonesia pada Asian Games pada 2018.

"Tindakan genosida yang dilakukan Myanmar sangat tidak berperikemanusiaan. Kami menolak kontingen Myanmar datang ke sini pada Asian Games nanti. Karena kejadian di sana telah menyulut emosi umat Islam di dunia bahkan Indonesia," kata Habib Mahdi di Palembang, Senin 4 September 2017. 

3 Mayat Diduga Imigran Rohingya yang Mengapung di Laut Aceh Dievakuasi Tim SAR

Dalam pekan ini, Habib mengaku sebanyak 10 ribu massa FPI akan menggalang dana serta menggelar tabligh akbar untuk para korban Rohingya. Hasil penggalangan dana tersebut, nantinya akan dikirimkan ke Myanmar oleh Aksi cepat Tanggap (ACT). 

FPI Sumsel, kata dia, dalam waktu dekat juga akan menggelar aksi dengan menggerakkan massa 10 ribu orang serentak di beberapa tempat yakni Benteng Kuto Besak (BKB), Lapangan DPRD Sumsel, dan Pedestrian Jenderal Sudirman Palembang.

Ratusan Warga Aceh Barat Aksi Tolak Kedatangan 69 Warga Etnis Rohingya

"Kami targetkan dalam penggalangan dana itu Rp5 miliar. Etnis Buddha yang di Sumsel juga kita minta untuk mengecam tindakan genosida di Rohingya," ujarnya.

Tim Basarnas mengevakuasi jenazah diduga etnis Rohingya di Perairan Aceh. (Dok. Basarnas Banda Aceh)

11 Warga Rohingya Meninggal di Perairan Barat Aceh, Menurut Laporan Imigrasi

Otoritas Kantor Imigrasi Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, mencatat sebanyak 11 orang etnis Rohingya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia karena diduga tenggelam.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024