KPK Minta IDI Periksa Kesehatan Setya Novanto

Ketua DPR, Setya Novanto
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Makna Zaezar

VIVA.co.id – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Agus Rahardjo mengatakan, akan meminta second opinion dari Ikatan Dokter Indonesia soal kondisi kesehatan tersangka kasus korupsi e-KTP Setya Novanto. 

Struktur KPK Gemuk, Dewas Sudah Ingatkan Firli Bahuri Cs

"Mungkin akan dilakukan karena Pak Setnov di DPR punya dokter DPR, KPK juga punya dokter KPK Kalau kemudian dua belah pihak memberikan pendapat bisa bias, bisa memihak dengan kepentingan masing-masing. Jadi lebih baik kalau tim IDI, lebih adil,  lebih fair menilai kondisi Setnov," kata Agus di gedung DPR, Jakarta, Selasa 12 September 2017.

Ia juga tak ingin nanti hasilnya malah berbenturan. "Kalau dokter KPK bilang gini, DPR bilang gini gimana? Cari yang netral, jadi cari dari IDI," kata Agus.

KPK Tetapkan 3 Tersangka Baru Kasus Korupsi Dirgantara Indonesia

Sebelumnya, Novanto sempat mangkir dari pemeriksaan KPK. Ia diduga terlibat dalam kasus korupsi e-KTP. Meski telah mangkir karena alasan kesehatan, KPK melayangkan pemanggilan yang kedua terhadap Novanto.

Wakil Ketua KPK Alexander Mawarta.

Bantah Isu Taliban, Pimpinan KPK: Adanya Militan Pemberantas Korupsi

Isu Taliban dinilai sengaja dihembuskan untuk menyerang citra KPK. Isu lama yang berulang kali dimainkan.

img_title
VIVA.co.id
26 Januari 2021