Bus Freeport Ditembaki Orang Tak Dikenal

Bus operasional perusahaan tambang PT Freeport Indonesia diduga ditembaki oleh orang tak dikenal saat melintas di areal Freeport di Timika, Papua.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Banjir Ambarita

VIVA.co.id - Bus operasional perusahaan tambang PT Freeport Indonesia diduga ditembaki orang tak dikenal saat melintas di areal Freeport di Timika, Papua. Tidak ada korban dalam insiden itu.

Viral Penampakan Masjid dan Gereja Berada di Kedalaman 1.760 Meter Perut Bumi

Bus itu diperkirakan ditembaki ketika melintas di sepanjang areal tambang Freeport, namun baru diketahui saat mobil dicuci di daerah Gorong-gorong. Ditemukan dua lubang bekas peluru di badan bus bernomor lambung 140346 itu.

"Temuan lubang itu pada saat mobil sedang dicuci oleh saudara Anisetus Ikanubun (karyawan pencuci mobil) di areal PT Freeport di daerah Gorong-gorong, Timika, Kabupaten Mimika Papua," kata juru bicara Kepolisian Daerah Papua, Komisaris Besar Polisi Ahmad Mustofa Kamal, saat dikonfirmasi pada Kamis, 14 September 2017.

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Revisi PP Tambang hingga Perpanjangan Kontrak Freeport

Setelah menerima laporan itu, Satuan Reskrim Kepolisian Resor Mimika menuju lokasi pencucian bus PT Freeport. Petugas yang memeriksa memastikan itu memang lubang bekas peluru di sisi kanan badan bus.

Polisi masih menyelidiki pelaku penembakan itu dan mengingatkan agar petugas selalu waspada atas gangguan keamanan di sana. Transportasi dan bus PT Freeport memang selalu dikawal aparat Kepolisian.

Viral Dansatgaspam Papua Asal Jambi Beri Ayam Goreng ke Kucing
Tony Wenas, Presiden Direktur PT Freeport Indonesia

Pemerintah Bakal Tambah Saham di Freeport Indonesia Jadi 61 Persen, Begini Penjelasan Tony Wenas

Pemerintah Republik Indonesia ingin meningkatkan kepemilikan saham di PT Freeport Indonesia dari 51 persen menjadi 61 persen.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2024