Peringati Hari Pahlawan, TNI Lakukan Upacara di Sudan

Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November di Sudan
Sumber :
  • Puspen TNI

VIVA – Memperingati Hari Pahlawan, para prajurit TNI di Markas Indobatt-03 Sudan, Afrika turut melakukan upacara pada Hari Pahlawan 10 November 2017.  

Peringati Hari Pahlawan, Wakasal dan Mensos Risma Upacara dan Tabur Bunga di Perairan Teluk Jakarta

Komandan Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C/Unamid (United Nations Mission In Darfur) atau Indonesian Battalion (Indobatt) 03 Letkol Inf Syamsul Alam, bertindak selaku Inspektur Upacara, membacakan amanat Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa di lapangan apel Markas Indobatt-03, El Geneina, Sudan, Afrika, Jumat, 10 November 2017.
 
Dalam keterangan pers yang diterima VIVA, Sabtu, 11 November 2017, lewat pidatonya, Letkol Inf Syamsul Alam mengajak semua rakyat untuk mengenang para pendahulu, pahlawan, perintis kemerdekaan dan pendiri Republik Indonesia.
 
Dengan tema “Perkokoh Persatuan Membangun Negeri” ia juga mengajak bangsa Indonesia bersatu untuk memasuki tahapan bernegara yakni berdaulat, adil, dan makmur. Karena tanpa pengorbanan dan perjuangan para pahlawan dan perintis kemerdekaan, tidak akan ada gagasan besar untuk mendirikan sebuah negara yang bernama Republik Indonesia.
 
Lebih lanjut dikatakannya bahwa pada saat ini adalah saatnya bangsa Indonesia menuntaskan perjuangan para pahlawan untuk membangun bangsa dengan sikap optimis dan semangat persatuan di dalam kesetaraan tanpa diskriminasi.
 
Dalam upacara tersebut juga dibacakan pesan-pesan para pahlawan nasional, di antaranya Bung Tomo, Gubernur Suryo, Soekarno, dan Mohammad Hatta.
 
Usai upacara tersebut dilaksanakan kegiatan foto dan video, bersama seluruh perwira dan prajurit Satgas Yonkomposit TNI Konga XXXV-C/Unamid dengan tema “Selamat Hari Pahlawan, Kobarkan Semangat Perjuangan Didadamu, Jadilah Pahlawan Pengisi Kemerdekaan, Not For Us But For Our Nation, Garuda”.

Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November di Sudan

Cak Imin Ziarah Makam Pahlawan Nasional Kiai As'ad di Situbondo, Ingatkan Resolusi Jihad
Ilustrasi Bendera Merah Putih.

Peringatan Hari Pahlawan, Bendera Merah Putih Berkibar di Perbatasan RI-Timor Leste

Masyarakat diingatkan untuk selalu menghargai jasa para pahlawan.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2023