Pilgub DKI Jakarta, Jokowi Coblos di Gambir

Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo, juga akan menggunakan hak pilihnya pada Pilkada DKI 15 Februari 2017 lusa. Presiden akan mencoblos di Tempat Pemungutan Suara  kawasan Gambir, Jakarta Pusat. 

Stafsus Presiden Jokowi dan Kemenkop UKM Apresiasi Pendampingan UMKM

"Presiden akan menggunakan hak pilihnya di TPS Gambir," kata Juru Bicara Presiden, Johan Budi Sapto Pribowo, saat dihubungi, Senin 13 Februari 2017.

Hanya saja, TPS berapa Jokowi akan menggunakan hak pilihnya, Johan mengaku belum mengetahui hal tersebut.

Prabowo Sebut Jokowi Pemimpin yang Ikhlas

Seperti diketahui, pilkada serentak 15 Februari 2017 akan diikuti oleh 101 wilayah. Salah satunya, adalah pemilihan gubernur DKI Jakarta.

Ada tiga calon yang maju, yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni pada nomor urut satu, Basuki Tjahja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat nomor urut dua, dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno pada nomor urut tiga.

Penyebab Raibnya Foto Jokowi di Kantor PDIP Sumut Terungkap, Kini Sudah Terpasang Lagi
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan

Ajak 38 DPW PAN ke Istana, Zulhas Tak Bahas Kabinet dengan Jokowi

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan atau Zulhas membantah pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, untuk membahas kur

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024