Anies Bicara Pentingnya Perdamaian di Tengah Kebhinekaan

Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Eka Permadi.

VIVA.co.id – Gubernur terpilih DKI Jakarta, Anies Baswedan mengajak semua pihak merajut persatuan pasca Pilkada DKI. Menurut dia, saat ini yang terpenting persatuan yang sempat terpecah karena perbedaan pendapat di Pilkada DKI.

Anies Buka Peluang Maju Pilgub Jakarta: Saya Baru Satu Periode

Bagi Anies, persatuan bangsa menjadi cita-cita dasar pendiri negara sejak kemerdekaan.

"Sekarang yang mempersatukan kita adalah kedamaian," kata Anies usai Musyawarah Koordinasi Nasional (Mukornas) Partai Idaman di Jakarta, Selasa 16 Mei 2017.

Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan

Anies menambahkan kedamaian tak akan datang secara otomatis. Menurutnya, kedamaian diperlukan proses dengan perjuangan di tengah Kebhinekaan.

"Saya bilang Kebhinekaan itu fakta, tapi persatuan itu hasil perjuangan Insya Allah," ucapnya.

Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

Atas dasar itu, Anies mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengimplementasikan Pancasila. Dengan menjaga persatuan, ia percaya masyarakat adil dan makmur akan bisa terwujud. "Insya Allah sila kelima bisa segera dicapai," tutur mantan rektor Universitas Paramadina itu.

Terkait hal tersebut, Anies pun meminta kader Partai Idaman ikut memberikan kontribusi menjaga dan merajut persatuan Indonesia. Apalagi jargon dari partai idaman sendiri adalah love Indonesia.

Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024