Muncul Desakan Munaslub Golkar, Setya Novanto Cuek-cuek Saja

Ketua DPR, Setya Novanto.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Putri Firdaus.

VIVA.co.id – Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto tak mempersoalkan mencuatnya desakan untuk melakukan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) pasca dirinya di tetapkan sebagai tersangka dalam kasus korupsi e-KTP. Novanto tak mau ambil pusing dan menyerahkan urusan tersebut kepada pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar.

Setya Novanto Acungkan 2 Jari Saat Nyoblos di Lapas Sukamiskin

"Ya, itu silakan saja. Itu sudah kita serahkan kepada DPP dan juga kepada Ketua Harian untuk menindaklanjuti," katanya di DPP partai Golkar, Jakarta, Jumat 21 Juli 2017.

Novanto mengaku saat ini tengah sibuk untuk mengerjakan tugas-tugas sebagai Ketua DPR dan pimpinan Partai berlambang Pohon Beringin tersebut.

Polisi Didesak Segera Usut Pernyataan Agus Rahardjo Soal Jokowi Stop Kasus e-KTP

"Saya lagi memikirkan untuk bisa menyelesaikan tugas-tugas negara, tugas-tugas kedewanan dan juga tugas-tugas yang ada di partai. Saya sibukkan dulu dan saya akan terus mengadakan suatu hal-hal yang terbaik," paparnya.

Sebelumnya Ketua Dewan Pembina Golkar, Aburizal Bakrie (ARB), meminta semua kader menghentikan desakan atau wacana penyelenggaraan Munaslub sebagai forum untuk menggantikan Novanto.

Respon Jokowi Usai Mantan Ketua KPK Agus Rahardjo Dilaporkan ke Bareskrim Polri

ARB mengamati mulai diembuskan wacana penyelenggaraan Munaslub yang dikait-kaitkan dengan situasi politik nasional, terutama seputar proses hukum atas perkara korupsi proyek e-KTP.

Menurutnya, wacana itu cenderung bersifat pragmatis karena lebih banyak faktor politis untuk merebut posisi atau jabatan di Partai Golkar, bukan demi kebaikan bersama. Soalnya wacana serupa hampir selalu dimunculkan begitu ada sedikit saja persoalan internal.

"Jangan sampai kita hanya berpikir pragmatis, hanya mencari posisi atau jabatan, dan setiap ada persoalan langsung berpikir untuk diselenggarakannya Munaslub," kata ARB seperti dikutip dalam akun Facebooknya pada Jumat, 10 Maret 2017. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya