Sejumlah Ketua DPD I Golkar Menghadap Jusuf Kalla

Wakil Presiden Jusuf Kalla
Sumber :
  • VIVA.co.id / Fajar GM

VIVA – Setelah menemui Presiden Joko Widodo di Istana Bogor, sejumlah ketua Dewan Perwakilan Daerah Partai Golkar berlanjut menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di rumah dinas di Jalan Diponegoro, Jakara Pusat, Kamis, 30 November 2017.

Ketua Jokowi Mania Masuk Partai Golkar?

Pertemuan di rumah Jusuf Kalla itu digelar tertutup dan diinformasikan dihadiri 30 ketua DPD I Partai Golkar. Pertemuan dimulai sekitar pukul 14.20 dan selesai pukul 15.40 WIB.

Ketua DPD Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi mengatakan secara garis besar pertemuan membahas soliditas Partai Golkar menuju Pemilukada 2018 dan Pilpres 2019. Juga mengenai kondisi terkini setelah Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

Aburizal Bakrie Dukung Semangat Anak Muda Lalui Pandemi COVID-19

"Kebersamaan Golkar, kondisi Golkar yang prima, diharapkan bisa tumbuh kembali sehingga bisa mengikuti Pemilukada 2018, Pilpres 2019," kata Dedi.

Dedi juga menyampaikan saat bertemu dengan Presiden Jokowi, disampaikan mengenai kondisi terkini dari Partai Golkar.

Gerindra dan Golkar Koalisi Usung BHS di Pilkada Sidoarjo

"Beliau (Jokowi) menyampaikan bahwa Golkar mempunyai peran yang besar untuk pembangunan nasional. Salah satunya adalah Golkar harus menjaga stabilitas politik dan stabilitas ekonomi," ujarnya.

Ilustrasi-Pilkada Serentak di Indonesia

Pilkada 2020, Demokrat dan Golkar Sepakat Usung 33 Paslon

Ketum Partai Demokrat AHY menemui Ketum Partai Golkar Airlangga

img_title
VIVA.co.id
26 Juni 2020