PSSI Mulai Lirik Sepakbola Wanita

Ilustrasi Sepakbola Wanita Indonesia
Sumber :

VIVA.co.id – Induk Sepakbola Indonesia, PSSI, mulai mengarahkan pandangannya ke sepakbola wanita, khususnya usia dini. Dengan menggandeng salah satu organisasi independen, keduanya siap "membangkitkan" geliat sepakbola wanita.

Daftar Pemain yang Ikut Seleksi Tim U-17 Wanita Indonesia

PSSI mendukung penuh program dari Plan International. Plan International adalah organisasi independen yang berkomitmen agar anak-anak, khususnya perempuan, bisa terbebas dari kemiskinan, kekerasan dan ketidakadilan.

Mengusung misi menghentikan kekerasan dan segala bentuk intimidasi kepada anak perempuan, Plan menggandeng PSSI untuk ikut mendukung sebuah turnamen sepakbola wanita, untuk usia 12-15 tahun, di Nusa Tenggara Timur.

Industri Sepakbola Makin Menggila, Uang yang Dikeluarkan Capai Ratusan Triliun

Ikatan kerja sama antara PSSI dan Plan International dilakukan hari ini, Senin 29 Mei 2017, di kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan. Wahyu Triwahyudi, Acting Deputy Country Director Plan International, mengaku senang dengan sambutan baik PSSI.

"Saya senang PSSI ingin berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kami rencananya akan membuat turnamen yang diikuti 20 SMP, di mana pesertanya adalah anak perempuan 12-15 tahun, di NTT. Tujuan utama kegiatan ini mengampanyekan gerakan untuk setop intimidasi kepada anak perempuan," katanya kepada VIVA.co.id.

Gol Jarak Jauh Pemain Timnas Wanita Spanyol, Ujungnya Memalukan

"NTT dipilih karena kami melihat banyaknya potensi sepakbola di sana. Bukan berarti kota-kota lain tidak punya bakat, tapi dari 20 sekolah dari 2 kabupaten ini kami jadikan awal. Mudah-mudahan tahun berikutnya bisa semakin luas," ujarnya.

Rencananya, kegiatan ini akan dimulai Januari 2018. Dan mulai saat ini, PSSI sudah mulai mendukung persiapan kegiatan seperti memperbaiki sarana 2 stadion yang akan digunakan. (one)

ASBWI dan CSS Sukses Gelar Fun Football Liga Yooscout x Piala Kartini

Liga Yooscout x Piala Kartini Sukses Digelar, ASBWI dan CSS Harap Lahirkan Pesepakbola Berbakat

Putri Tangsel dan Cirebon United berhasil meraih gelar juara di ajang Fun Football Liga Yooscout x Piala Kartini dalam rangka peringatan Hari Kartini tahun 2024. 

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024