Korea Selatan Pesta Gol ke Gawang Indonesia

Aksi pemain Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Korea Selatan berpesta gol di gawang Timnas Indonesia U-19 pada lanjutan pertandingan kualifikasi Piala AFC U-19. Korea Selatan menang 4-0 atas Indonesia di Puji National Football Center, Sabtu, 4 November 2017. 

Mantan Kapten Timnas Indonesia U-19, Nurhidayat Gabung Klub Filipina

Korea Selatan mencetak gol pertamanya pada menit sembilan. Adalah Hwang Tae-hyeong yang berhasil membobol gawang Muchamad Aqil.

Pemain Indonesia, Rifad Marasabessy  Memiliki peluang. Namun, tendangannya masih bisa diblok oleh bek Korea Selatan. 

Respons PSSI Usai Dokter Gadungan Timnas Indonesia dan Klub Liga 1 Ditangkap

Korea Selatan mencetak gol kedua pada menit 58. Um Won-Sang yang berada di kotak penalti Indonesia tanpa pengawalan, dengan mudah ia membobol gawang Muchamad Aqil. 

Hwang Tae-hyong berhasil membobol gawang Indonesia untuk kedua kalinya, pada menit 62. Hwang memanfaatkan kecerobohan pemain belakang Indonesia. Korea Selatan pun unggul 3-0. 

Timnas Indonesia U-19 Panggil 34 Pemain Jalani TC Persiapan AFF U-19, Berikut Daftar Lengkapnya!

Egy Maulana Vikri tidak sedikitpun diberi kebebasan oleh pemain Korea Selatan. Egy pun tidak leluasa bergerak. 

Kim Hyun-woo membawa Korea Selatan menjauh dari Indonesia. Golnya pada menit 78 memanfaatkan bola rebound, membawa Korea Selatan unggul 4-0. 

Tertinggal empat gol, Indonesia masih belum menyerah. Rifad Marasabessy memberikan umpan kepada Muhamamd Rafli. Tapi bek Korea Selatan masih sigap untuk mematahkan serangan Indonesia. Tidak ada tambahan gol hingga laga berakhir.

Susunan pemain:

Korea Selatan: Min Seong-jun; Hwang Tae-hyeon, Lee Jae-ik, Kim Hyun-woo, Lee Kyu-hyuk; Jeong Ho-jin, Jeong Woo-yeong, Um Won-sang, Jeon Se-jin, Lee Kangin; Oh Sehun.

Timnas Indonesia U-19: Muchamad Aqil Savik (Gianluca Pagliuca Rossy); Sameul Cristianson, Nurhidayat, Muhammad Rifad Marasabessy, Rachmat Irianto; Muhammad Iqbal, Muhammad Luthfi Baharsyah, Syahrian Abimanyu; Saddil Ramdani (Witan Sulaeman), Egy Maulana Vikri, Hanis Saghara Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya