Laga Timnas Vs Islandia Diusulkan di Stadion GBK

Perkembangan Renovasi Stadion Utama GBK
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Tim nasional Indonesia U-23 terus digenjot persiapan jelang Asian Games 2018 Jakarta-Palembang. Beberapa negara masuk dalam daftar calon lawan uji coba.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria mengatakan, saat ini pihaknya sedang menjajaki komunikasi dengan Islandia. Andai mereka menerima, kemungkinan besar laga tersebut digelar pada Januari 2018 mendatang.

"Kami masih proses dengan Islandia. Tapi kan ini bagian dari persiapan kami menuju Asian Games," ujar Tisha, saat dihubungi wartawan, Jumat 17 November 2017.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

Melawan Islandia merupakan rencana PSSI untuk memantapkan skuat Timnas U-23. Karena mereka termasuk negara yang perkembangan sepakbolanya terbilang pesat. Terbukti mereka mampu lolos ke Piala Dunia 2018.

"Kami ingin level uji coba semakin meningkat. Setelah Guyana rencana kami adalah Islandia. Perkembangan sepakbola mereka pesat, bisa menembus Piala Dunia," imbuhnya.

5 Fakta Iwan Bule Trending di Twitter Karena Unggahan Situs PSSI

Untuk lokasi uji coba, Tisha akan coba berkomunikasi dengan Pusat Pengelola Kompleks Gelora Bung Karno (PPK GBK) untuk bisa bermain di sana. Karena dalam pertemuan sebelumnya, ada rencana meluncurkan stadion usai renovasi bersamaan dengan laga Timnas.

"PPK GBK memang sempat bilang memang ingin Timnas main di GBK sekaligus jadi launching stadion setelah renovasi," tuturnya.

Setelah melakoni uji coba internasional pada awal tahun depan, Timnas U-23 lanjut menjadi tuan rumah test event Asian Games 2018. Rencananya ada tujuh tim yang diundang, yakni Korea Selatan, Arab Saudi, China, Vietnam, Singapura, Malaysia, dan Qatar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya