Geram Messi Dihukum FIFA, Argentina Bakal Ajukan Banding

Bintang timnas Argentina, Lionel Messi.
Sumber :
  • Adam Hunger-USA TODAY Sports

VIVA.co.id - Timnas Argentina benar-benar dibuat kecewa dengan FIFA yang memberikan hukuman kepada Lionel Messi. Terlebih, hukuman itu diberikan secara mendadak jelang pertandingan Argentina kontra Bolivia.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

FIFA memberikan hukuman empat pertandingan dan denda 10 ribu franc, atau sekitar Rp135 juta kepada Messi. Ini tak lain karena perbuatan Messi di laga kontra Chile pada 24 Maret lalu.

Pemain Barcelona itu kedapatan marah dan mendamprat asisten wasit Marcelo Van Gasse. Selain itu, Messi sebagai kapten tim juga menolak berjabat tangan dengan ofisial pertandingan.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Baca juga: FIFA Resmi Jatuhi Hukuman 4 Pertandingan untuk Messi

Dengan demikian, Messi tidak akan tampil pada pertandingan babak kualifikasi Piala Dunia melawan Bolivia, Rabu 29 Maret 2017 dini hari WIB, Uruguay (31 Agustus), Venezuela (5 September), dan Peru (5 Oktober).

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Sekretaris tim Argentina Jorge Miadosqui menyebut pihaknya akan mengajukan banding, agar hukuman Messi berkurang. Dia juga kaget Messi mendapat hukuman hanya beberapa jam jelang duel kontra Bolivia di kualifikasi Piala Dunia 2018.

"Kami terkejut dengan keputusan yang telah diambil. Kami sangat marah karena cara kasus ini ditangani beberapa jam sebelum bermain," kata Miadosqui dikutip Soccerway.

"Kami akan banding terhadap sanksi FIFA ini. Ada contoh sebelumnya untuk meyakini bahwa hukumannya bisa diturunkan. Messi sedih, sebagaimana juga kami semua. Kami tidak setuju dengan cara kasus ini ditangani," sambungnya.

Argentina saat ini ada di posisi tiga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL, dengan nilai 22 dari 13 pertandingan. Mereka kalah tujuh angka dari Brasil yang memimpin puncak klasemen sementara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya