Ini Kostum Juventus dan Real Madrid untuk Final Champions

Juventus bersua Real Madrid di Semifinal Liga Champions
Sumber :
  • Reuters / Sergio Perez

VIVA.co.id – Usai gegap gempita di partai puncak Liga Europa, UEFA masih memiliki satu tugas lagi di musim ini yang masih menanti untuk dilaksanakan. Apalagi kalau bukan partai final Liga Champions.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Seperti diketahui, Real Madrid akan berjibaku dengan Juventus untuk menentukan siapa yang terbaik. Duel ini akan digelar di National Stadium of Wales, Cardiff, pada Sabtu 3 Juni 2017 mendatang atau Minggu dini hari WIB.

Dikutip Marca, UEFA pun telah menentukan warna kostum yang akan dipakai oleh kedua tim. Dan kali ini, Juventus berkesempatan memakai jersey kebesarannya yang berwarna putih hitam di partai final. Sedangkan Madrid akan memakai kostum kedua yang berwarna ungu.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Untuk Bianconeri, ini adalah kali keempat mereka diberi keistimewaan memakai kostum kebesaran di laga final Liga Champions sejak format baru diberlakukan mulai 1992. Sebelumnya, mereka juga memakai kostum ini pada partai final 1998, 2003, dan 2015.

Sayangnya, mereka selalu kalah di tiga final tersebut. Masing-masing oleh Madrid, AC Milan, dan Barcelona.

Kata Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Real Madrid

Penggunaan kostum ungu di partai final juga menjadi yang pertama bagi Los Blancos. Sebelumnya, mereka selalu memakai kostum putih dan mengakhirinya dengan gelar juara.

Menarik untuk dinantikan, kostum mana yang akan memberi keberuntungan pada partai final musim ini. (ren)

Duel Real Madrid vs Barcelona

Prediksi LaLiga: Real Madrid vs Barcelona

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam lanjutan LaLiga matchday ke 32 di Stadion Santiago Bernabeu, Senin 22 April 2024. pukul 02.00 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024