Bos Barcelona Buka-bukaan soal Transfer Neymar ke PSG

Penyerang baru Paris Saint-Germain, Neymar (kanan)
Sumber :
  • REUTERS/Christian Hartmann

VIVA.co.id – Resmi sudah penyerang asal Brasil, Neymar, meninggalkan Barcelona dan berlabuh di PSG. Dengan dana tebusan sebesar €222 juta (Rp3,4 triliun), Neymar memegang predikat sebagai pemain termahal di dunia.

Neymar Sumbang Rp2,5 Miliar untuk Dani Alves di Tengah Kasus Pelecehan Seksual

Namun, siapa sangka, proses transfer Neymar menuju PSG cukup berliku. Hal ini diungkap langsung oleh Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu. Bartomeu secara blak-blakan mengatakan jika pihaknya tak setuju melepas Neymar.

Hanya saja, keinginan sang pemain yang begitu kuat untuk hengkang memaksa Bartomeu harus melepasnya. Kekesalan Bartomeu tersirat, saat mengatakan kehebatan dan kebesaran nama pemain takkan bisa mengalahkan nama besar Barcelona.

Sulit Dikejar Al Nassr, Ini 5 Fakta Menarik Al Hilal Juara Paruh Musim di Liga Arab Saudi

Bartomeu juga tak terlalu menyesali kepergian Neymar, karena Barcelona masih memiliki bintang lainnya, Lionel Messi. Bartomeu yakin jika di bawah kepemimpinan Messi di atas lapangan, Barcelona akan tetap bertaji meski tanpa Neymar.

"Dia ingin pergi. Kami tidak setuju dengan keputusan itu. Tapi, tidak ada pemain yang lebih besar dari Barcelona. Orang-orang akan tetap mengagumi klub ini. Lionel Messi adalah pemain terbaik di dunia, yang akan melanjutkan memimpin tim ini, " ujar Bartomeu dikutip Sportsmole.

Mengerikan, Neymar Menjerit dan Menangis saat Rehabilitasi Cedera ACL

Selama 4 musim membela panji Los Azulgranas, Neymar total tampil dalam 186 laga dan mencetak 105 gol. Neymar juga ikut membawa Barcelona meraih gelar treble winner di musim 2014/2015. (one)

Riyadh All Star vs PSG, duel Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo

5 Pesepakbola dengan Follower Instagram Terbanyak di Dunia, Messi dan Ronaldo Nomor Berapa?

Megabintang Inter Miami, Lionel Messi baru saja menembus 500 juta follower di Instagram. Berikut lima pesepakbola dengan follower terbanyak di dunia.

img_title
VIVA.co.id
28 Februari 2024