Nasib Sial Atletico Madrid di Liga Champions

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone
Sumber :
  • REUTERS/Javier Barbancho

VIVA – Atletico Madrid dipastikan tersingkir dari Liga Champions. Skuat asuhan Diego Simeone kalah bersaing dengan AS Roma dan Chelsea yang berhasil lolos ke babak 16 besar.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Atletico mengakhiri grup C di posisi tiga dengan koleksi tujuh poin (1 menang, 4 imbang, 1 kalah). Tertinggal empat poin dari AS Roma dan Chelsea yang berada di posisi dua teratas dengan sama-sama 11 poin.

Kenyataan ini menjadi ironi buat Atletico. Sebab Atletico tersingkir gara-gara tergelincir dua kali saat melawan tim dasar klasemen, Qarabag. Mereka dua kali ditahan imbang.

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Sementara, Atletico justru mampu meraih kemenangan terhadap pemuncak klasemen, AS Roma. Terjadi pada 23 November lalu, kala Atletico menekuk Roma 2-0.

"Kami tersingkir setelah mencuri poin lebih banyak dari pemuncak klasemen, daripada tim terbawah," keluh Simeone seperti dilansir Football Espana.

Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

"Saat melawan Qarabag, kami melepas 10 shots on goal. Tapi tidak berbuah gol. Sulit dijelaskan situasi seperti itu," lanjut pelatih asal Argentina itu.

Namun, Simeone enggan kecewa terlalu lama. Sebab, meski terlempar dari Liga Champions, Atletico justru akan berlaga di Liga Europa (kompetisi kasta dua Eropa).

"Motivasi di Liga Europa? Bermain dengan kostum Atletico, sudah cukup jadi motivasi buat kami. Kami tidak butuh gengsi sebuah kompetisi untuk memotivasi," katanya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya