Saleh Mukadar: Sanksi Saya Sudah Dicabut KN

Saleh Ismail Mukadar
Sumber :
  • VIVAnews/Tudji Martudji

VIVAnews - Deputi Sekjen Bidang Kompetisi, Saleh Mukadar mengungkapkan sanksi yang ia terima dari kepengurusan PSSI terdahulu, telah dicabut oleh Komite Normalisasi. Komite ini dibentuk oleh Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) dan diketuai Agum Gumelar.

Wagub DKI: Kalau Bonek Mengganggu, Kami Tindak Tegas

Komite yang terbentuk di awal April 2011 ini bertujuan mengatur pelaksanaan pemilihan pengurus baru PSSI berlandaskan pada FIFA Electoral Code dan Statuta PSSI. Atas hal ini, Saleh berharap tidak ada yang perlu dipermasalahkan atas keputusan PSSI menunjuk dirinya sebagai Deputi Sekjen Bidang Kompetisi.

"Sanksi saya sudah dicabut oleh Komite Normalisasi pada Kongres PSSI (14 April 2011) lalu di Hotel Sultan (Jakarta). Kalau saya masih terkena sanksi, masa' saya bisa jadi calon anggota Komite Eksekutif PSSI pada Kongres lalu? " ujar Saleh Mukadar saat ditemui di kantor PSSI, Jumat, 21 Oktober 2011.

Polisi Bersenjata Kawal Demo Bonek di Kongres PSSI

"Komite Eksekutif itu jabatan tertinggi. Dan saya bisa dicalonkan, masa' untuk jabatan kecil seperti ini (Deputi Sekjen Bidang Kompetisi) saya tidak bisa?" tambahnya. 

Saleh pun menyatakan, dalam Kongres tersebut, diputuskan pencabutan sanksi atas dua klub, yaitu Persibo Bojonegoro dan Persema Malang. Sebelumnya, anggota Komite Eksekutfi PSSI, La Nyalla Mattalitti menyatakan penunjukan Saleh Mukadar sebagai Deputi Sekjen Bidang Kompetisi tidak dibenarkan.

Desak PSSI Akui Persebaya, Bonek Terus Berdatangan

Karena Saleh masih menjalani sanksi skorsing yang dijatuhkan oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI periode sebelumnya. Dan La Nyalla pun menegaskan belum ada keputusan yang mencabut sanksi atas Saleh Mukadar dalam sebuah Kongres.

Pada Surat Keputusan Komdis PSSI nomor 90/KEP/KD/ ISL-II/IX-10 disebutkan bahwa Saleh dilarang beraktifitas di lingkungan sepakbola Indonesia selama lima tahun. Pria asal Surabaya itu juga diminta membayar denda Rp50 juta kepada PSSI. (umi)

Bonek memenuhi Stadion Tugu, Jakarta Utara

Bonek 'Sulap' Stadion di Jakarta Bak Markas Sendiri

Mereka berorasi dan bernyanyi yel-yel Persebaya.

img_title
VIVA.co.id
3 Agustus 2016