Wasit Asing untuk Liga 1 Telah Tiba di Indonesia

Ilustrasi wasit di ajang Liga 1
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menerima kedatangan wasit asing yang akan ditugaskan memimpin pertandingan Liga 1. Mereka didatangkan guna meningkatkan kualitas laga.

Langkah Tegas PSSI Basmi Sepakbola Gajah di Liga 3

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria menegaskan, enam wasit yang sudah tiba di Indonesia memiliki lisensi FIFA. Sehingga kemampuannya dalam memimpin pertandingan tak perlu diragukan.

(Baca juga: Deliana Kaban, Wasit Cantik Pemecah Konsentrasi di Lapangan)

Pemain Keturunan Bisa Bela Timnas U-19 di Piala Dunia U-20, Siapa Dia?

“PSSI berinisiatif untuk mendatangkan wasit asing. Australia dan Kyrgyzstan menjadi dua negara awal yang dipilih oleh PSSI untuk mengirimkan wasitnya agar bisa bekerja memimpin pertandingan di kompetisi Indonesia yang sedang berjalan saat ini," kata Tisha, dikutip dari laman resmi PSSI.

Pada tahap pertama ini, wasit yang ada akan bertugas di Indonesia hingga 15 Agustus 2017 mendatang. Dan untuk periode selanjutnya, hingga September 2017 akan dilakukan pergantian wasit dari berbagai negara.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Dari enam wasit yang sudah tiba di Tanah Air, rinciannya ada dua yang bertugas sebagai wasit utama. Sedangkan empat lagi akan bertugas menjadi asisten.

(Baca juga: Awal Agustus, Wasit Asing Mulai Bertugas di Liga 1)

Terkait dengan penugasan wasit akan memimpin pertandingan apa di Liga 1 mendatang, Tisha menyerahkan seluruh mekanismenya kepada PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi.

Berikut wasit asing yang tiba pada tahap pertama:

1. Australia
- Evans Shaun Robert
- Brown Wilson Kenneth
- Lakrindis George

2. Kyrgyzstan
- Rysbek Sherkerbekov
- Artem Skopintsev
- Eldiiar Salybaev

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya