Kembali Imbang, Bobotoh Teriakkan 'Persib Butut'

Aksi Bobotoh Persib Bandung
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA.co.id

VIVA.co.id – Persib Bandung gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang  Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin 9 Oktober 2017. Laga kedua tim berakhir dengan skor 0-0.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Usai pertandingan, Bobotoh, sebutan suporter setia Persib, menumpahkan kekecewaannya. Mereka meneriakan 'Persib Butut, Persib Butut (Persib Jelek, Persib Jelek)'.

Tak hanya itu, sejumlah Bobotoh juga memaksa masuk ke tengah lapangan. Untung saja, pihak keamanan dalam hal ini kepolisian menarik keluar Bobotoh tersebut.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Hasil ini melanjutkan raihan minor Maung Bandung selama lima pertandingan terakhir. Sebab, empat pertandingan sebelumnya Persib juga meraih hasil imbang.

Pada babak pertama Atep Rizal cs langsung tampil menggebrak. Terbukti, masuk menit 8 Persib berhasil menceploskan bola melalui kaki Raphael Maitimo.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Namun, gol tersebut dianulir wasit karena sebelumnya Maitimo terperangkap offside. Tak mau kalah, Barito juga sesekali mengancam gawang Persib yang di kawal Muhammad Natshir.

Masuk babak kedua, Persib kesulitan mengembangkan permainan. Serangan yang dilancarkan Persib lewat kedua sayap, kerap dipatahkan lini belakang Laskar Antasari. Hingga pertandingan berakhir, skor kedua tim tidak berubah.

Asisten Pelatih Persib, Miro Petric

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang championship series Liga 1. Dalam babak semifinal, Maung Bandung akan menghadapi Bali United.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024