Lawan Persija, Bhayangkara FC Turunkan Pemain Cadangan

Konferensi pers Bhayangkara FC jelang melawan Persija Jakarta
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani

VIVA – Bhayangkara FC bakal tampil tanpa beban saat menjamu Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi, dalam laga pekan 34 Liga 1, Minggu 12 November 2017. Sebab, mereka sudah dipastikan menjadi juara musim ini.

Persik Kediri Lapor Satgas Anti Mafia Bola Usai Dibantai Bhayangkara FC

Jumlah poin 68 milik Bhayangkara FC cuma bisa disamakan oleh Bali United. Namun, dalam perhitungan head to head, tim berjuluk The Guardians lebih unggul, karena dalam dua kali pertemuan kedua tim selalu menang.

Karena itulah, pelati Bhayangkara FC, Simon McMenemy sedikit santai jelang melawan Persija. Dia bahkan mengaku bakal melakukan rotasi dengan menurunkan pemain yang biasanya jadi cadangan.

Persik Kediri: Tindakan yang Mencoreng Marwah Sepakbola Tak Dapat Diterima

"Tetapi kami tetap profesional. Kami ingin mengakhiri kompetisi menang melawan Persija," ujar Simon, dalam konferensi pers jelang pertandingan, Sabtu 11 November 2017.

Satu-satunya alasan Bhayangkara FC ingin mengalahkan Persija adalah balas dendam. Karena pada putaran pertama mereka kalah dengan skor tipis 0-1.

Persik Kediri Minta Maaf Usai Kena Bantai Bhayangkara FC

"Pertandingan ini akan tetap seru, karena kedua tim sama-sama ingin memenangkan laga," imbuh pria asal Skotlandia tersebut.

Persija sendiri tak ingin main-main di laga nanti. Mereka mengincar kemenangan empat kali beruntun di akhir musim Liga 1. Skuat asuhan Stefano Teco Cugurra juga lebih diuntungkan karena memiliki jeda istirahat lebih panjang.

Bhayangkara FC vs Persik Kediri

Ada Sosok Mencurigakan saat Pertandingan Persik Vs Bhayangkara FC

Satgas Antimafia Bola telah menerima laporan dari Persik Kediri tentang adanya dugaan pengaturan skor.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024