Kata Guardiola soal Peluang ManCity Samai Rekor Arsenal 2004

Manajer Manchester City, Pep Guardiola
Sumber :
  • Reuters/Andrew Boyers

VIVA – Manajer Manchester City, Pep Guardiola tetap kalem dengan opini timnya berpeluang menyamai rekor Arsenal 2004, yang tidak terkalahkan di semusim Premier League.

Arsenal Intai 3 Penyerang Ini

ManCity tampil impresif di awal Premier League musim ini. Mereka belum terkalahkan dan saat ini menguasai puncak klasemen dengan koleksi 28 poin (sembilkan menang, satu imbang).

ManCity pun diyakini bisa menyamai rekor Arsenal kala juara Premier League 2004. Arsenal besutan Wenger kala itu dijuluki 'The Invincibles' karena tidak pernah kalah.

Arsenal Rebut Target Utama, Siap Dominasi Lini Tengah

"Itu masih rekor punya Wenger (manajer Arsenal). Dia harus tetap tenang. Kami belum menyamai rekor dia," kata Guardiola dilansir Tribal Football, Sabtu 4 November 2017.  

"Mereka (Arsenal 2004) tim spesial dan fantastis. Kami tidak ingin menyamai rekor mereka. Kami hanya ingin mengalahkan mereka di laga besok," lanjut Guardiola.

Kisah Inspiratif Abou Diaby, Pesepakbola Berbakat dengan Hafalan 19 Juz Al-Quran

ManCity akan menjamu Arsenal besutan Arsene Wenger di Etihad Stadium dalam lanjutan Premier League, Minggu malam besok, 5 November 2017.

Gelandang Manchester City, Rodri

Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

Declan Rice memberi pujian untuk Rodri jelang pertandingan antara Manchester City vs Arsenal di Etihad Stadium dalam lanjutan Premier League, Minggu malam WIB 31 Maret.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024