AC Milan Belum Mau Berhenti Keluarkan Banyak Uang

Penyerang Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang
Sumber :
  • Twitter/@Bundesliga_EN

VIVA.co.id – AC Milan menjadi klub Serie A yang agresif di bursa transfer musim panas kali ini. Sejak diambil alih konsorsium China, I Rosonerri sudah mengamburkan uang sekira €211 juta (Rp3,2 triliun).

Arsenal Terancam Kehilangan Sang Wonderkid

Nama terakhir yang didatangkan Milan dan membuat publik terkejut adalah Leonardo Bonucci. Bek tim nasional Italia tersebut ditebus seharga €42 juta dari Juventus.

Akan tetapi, Milan tak ingin berhenti di situ. Beberapa nama pemain dengan banderol mahal seperti Alvaro Morata, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Andrea Belotti juga masuk dalam bidikan mereka.

Penyerang Real Madrid Tolak Pinangan Liverpool

(Baca juga: Moratti Kaget Lihat Aksi AC Milan di Bursa Transfer)

"Banyak nama yang disebut sebagai striker sangat kuat. Kami ingin memiliki salah satu, mulai dari Belotti, Morata, atau Aubameyang," tutur CEO Milan, Marco Fassone, saat diwawancara Milan TV.

Real Madrid Bidik Penyerang Usia 18 Tahun dengan 20 Gol

"Kita akan lihat apa pilihannya nanti. Masih ada beberapa nama di luar sana yang mungkin akan menjadi berita hangat di media massa," imbuhnya.

Dalam masa pramusim ini, pelatih Milan, Vicenzo Montella akan melakukan beberapa evaluasi. Jika masih ada yang dirasa kurang, kemungkinan akan segera dibenahi dengan mendatangkan pemain baru.

Torino vs Juventus

Juventus Gantung Nasib 2 Pemain

Juventus kemungkinan bakal ditinggal dua pemain di akhir musim ini. Alasannya mereka belum juga mendapat perpanjangan kontrak dari manajemen, meski akan segera berakhir.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2024