VIDEO: Canggih, Bayar Sesuatu Melalui Tatapan Mata

Ilustrasi fitur pengenalan wajah di smartphone.
Sumber :
  • www.engadget.com

VIVA.co.id - Produsen ponsel sudah ramai memperkenalkan ponsel andalan mereka dengan fitur khusus untuk pembayaran.

Fitur transaksi yang sudah diperkenalkan, yaitu menggunakan sensor sidik jari maupun aplikasi pembayaran khusus, semacam Apple Pay. 

Namun, alih-alih menggunakan fitur tersebut, salah satu ponsel di Jepang memilih menggunakan fitur yang lebih canggih untuk memproses transaksi pembayaran.

Teknologi Baru yang Bikin Telemarketer Tak Cerewet Lagi

Pengguna ponsel di negeri Matahari Terbit itu, kini bisa membayar layanan, atau produk cukup dengan menyorotkan pandangan mata di depan kamera ponsel mereka.

Dikutip dari Mashable, Jumat 15 Mei 2015, cara baru dalam pembayaran itu hadir berkat kerja sama perusahaan telekomunikasi lokal, NTT Docomo dengan ponsel pintar Arrows NX F-04G.

NTT Docomo menjelaskan, ponsel Arrows NX merupakan ponsel pintar pertama dunia yang menggunakan teknologi pengenalan selaput pelangi mata.

Dengan teknologi tersebut, pengguna bisa membuka ponsel mereka dan menjelajahi kebutuhan yang diinginkan melalui kamera depan ponsel pintar.

Teknologi pengenalan ini disebutkan sistem pembayaran yang sangat aman, sebab kamera ponsel akan meminda mata pengguna dan menangkap pola kompleks pada selaput pelangi pada mata manusia.

Fitur ini, bahkan disebutkan lebih aman dari face unlock pada Samsung Galaxy S3 dan S4, Galaxy Note, dan Note II.

Dilaporkan fitur ini memungkinkan untuk di bawa di pasar luar Jepang.

Teknologi pengenalan fitur mata yang diperkenalkan NTT Docomo dan Arrows itu bukan pertama kalinya.

Maret lalu, perusahan perdagangan digital (e-Commerce) Tiongkok, Alibaba mengumumkan sistem pembayaran melalui pengenalan wajah, Smile to Pay. Sistem ini akan memindai wajah pengguna untuk menentukan otentifikasi dan melanjutkan pembayaran.



(asp)

Peneliti menunjukkan baterai berbasis vitamin

Unik, Baterai Berenergi Vitamin

Peneliti menciptakan materi vitamin B2 dari jamur.

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2016