Ditemukan Lagi, Tiga Planet Mirip Bumi

Ilustrasi planet layak huni mengorbit bintang kerdil TRAPPIST-1
Sumber :
  • www.huffingtonpost.com/EUROPEAN SOUTHERN OBSERVATORY

VIVA.co.id – Tim astronom baru-baru ini mengumumkan telah menemukan tiga planet seukuran Bumi di bintang kerdil yang sangat dingin. Diklaim, ketiga planet tersebut didukung oleh iklim yang memungkinkan untuk menjalankan kehidupan makhluk hidup.

James Webb Diberi Tugas Cari Planet Layak Huni

Menurut Huffington Post, Selasa, 3 Mei 2016, sebuah tim internasional yang mengamati tersebut. Salah satunya merupakan planet yang dinilai terlalu redup di Tata Surya. Menariknya, dikatakan mereka, itu merupakan planet pertama yang mengorbit bintang kerdil sangat dingin. 

Penulis studi, Michael Gillon dari University of Liege, Belgia, mengatakan berkat kemajuan teknologi saat ini, mereka mampu mendeteksi bintang-bintang kecil, salah satunya planet yang ditemukan itu dinilai untuk menjalankan kehidupan seperti yang terjadi di Bumi.

Planet Layak Huni Selain Bumi Ditemukan Hanya dalam 5 Jam

"Jadi, jika kita ingin mencari kehidupan di tempat lain (di luar Bumi) di alam semesta, maka ini (ketiga planet ini) adalah yang perlu kita lihat terlebih dahulu," ujar Gillon.

Sebelumnya, tim penelitian serupa menemukan planet luar Tata Surya yang tidak mengorbit Matahari dengan kondisi mirip dengan Bumi. Penemuan itu terjadi pada November lalu, yang mana planetnya terletak pada jarak 39 tahun cahaya, tapi suhunya diperkirakan 300-600 derajat.

Mengunjungi 'Saudara' Bumi

Sementara itu, penemuan ketiga planet ini akan mendorong penelitian dalam mengungkapkan lebih lanjut soal kemungkinan ada planet serupa yang terdapat di wilayah bintang kerdil sangat dingin tersebut. 

Julien De Wit, seorang peneliti dari Institut Teknologi Massachusetts (MIT) kepada NPR, mengungkapkan ketiga planet yang mengorbit bintang di konstelasi Aquarius itu yang bernama Trappist-1. Salah satunya planetnya berukuran Jupiter. Meski demikian, ketiga planet itu punya iklim untuk memulai kehidupan.

Peneliti menyebutkan, planet-planet itu berada sekitar 40 tahun cahaya dari Bumi jaraknya. Setiap planet memiliki karakter yang berbeda-beda. Misalnya, ada yang terus terang seperti halnya siang, tapi ada sisi yang gelap layaknya ketika malam hari.

Untuk saat ini, para astronomi internasional tersebut terus mengungkap rahasia yang masih tersembunyi pada ketiga planet itu, seperti planet tersebut dari apa dan kondisi zat cairnya bagaimana.

Hasil penemuan ketiga planet layak huni di bintang kerdil sangat dingin ini, mereka terbitkan ke dalam sebuah jurnal Nature, Senin kemarin.

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya