Google Hapus Palestina di Google Maps

Palestina menghilang di Google Maps
Sumber :
  • Motherboard

VIVA.co.id - Google sedang mendapat kritikan tajam dari Forum Jurnalis Palestina. Pangkalnya yakni keputusan Google yang menghapus nama Palestina dari peta Google Maps dan menggantinya dengan Israel. Penghapusan nama Palestina itu dilakukan pada 25 Juli.

Kondisi Tragis di Gaza, FYP Minta Yordania-Mesir Buka Perbatasan untuk Bantuan Kemanusiaan

Dikutip dari Middleeastmonitor, Jumat 5 Agustus 2016, dalam pernyataan yang dirilis pada Kamis kemarin, forum jurnalis tersebut menuding keputusan Google menghapus nama Palestina dari Google Maps merupakan bagian dari skema Israel untuk membuat legitimasi negara zionis tersebut.

"Ini merupakan skema untuk membumikan nama Israel sebagai negara yang sah untuk generasi mendatang dan menghapus nama Palestina untuk selamanya," tulis pernyataan forum tersebut.

Israel Gempur RS Al-Shifa Gaza, 200 Warga Palestina Tewas

Forum itu menilai langkah penghapusan nama Palestina dari Google Maps itu dirancang untuk memutarbalikkan sejarah, geografi serta memalsukan hak rakyat Palestina atas tanah air mereka.

"Langkah ini merupakan upaya kegagalan untuk merusak memori rakyat Palestina, Arab dan Dunia," kata Forum itu.

Mantan Komandan IDF Sebut Netanyahu Bikin Israel Semakin Terpuruk

Forum Jurnalis Palestina menegaskan, langkah Google itu bertentangan dengan semua norma dan konvensi internasional. Mereka menekankan Google harus menarik kembali perubahan nama Palestina dalam Google Maps tersebut.

Aksi menentang kekerasan terhadap jurnalis. (Foto ilustrasi).

Indeks Keselamatan Jurnalis 2023 Ungkap Keamanan saat Peliputan Belum Terjamin Penuh

Survei mengungkapkan, bentuk kekerasan Jurnalis berupa pelarangan liputan hingga teror dan intimidasi.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024