Survei: Shopee dan Matahari Mall Juara Bisnis Online

Performa retail online selama semester 1 2017
Sumber :
  • ilmuonedata.com

VIVA.co.id – Konsultan analitik data dan digital, ilmuOne Data merilis studi tentang posisi dan pertumbuhan e-commerce barang konsumsi di Indonesia selama triwulan satu dan dua 2017. Studi tersebut dilakukan menggunakan data comScore yang meliputi 67 juta populasi digital total untuk mengukur dan mengevaluasi bagaimana e-commerce dan marketplace barang konsumsi bersaing antara satu sama lain.

Sambut Mudik Lebaran, Perusahaan Ban Ini Rambah Dunia eCommerce

Pada akhir triwulan dua, dihitung dari jumlah pengunjung unik, sepuluh peringkat teratas terdiri
dari empat e-commerce dan enam marketplace. ilmuOne Data mendefinisikan marketplace sebagai fasilitator pembelanjaan daring yang tidak memiliki inventarisasi barangnya sendiri.

Beberapa temuan kunci dari studi itu berdasarkan keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Jumat 25 Agustus 2017. Hasilnya menunjukkan Lazada memimpin seluruh e-commerce dengan 21,2 juta pengunjung unik, sementara untuk kategori marketplace, Tokopedia memimpin dengan angka 14,4 juta.

Shopee Luncurkan Program Baru, Garansi Tepat Waktu

Selama triwulan satu dan dua, lima e-commerce dengan pengunjung unik terbanyak, tidak
termasuk marketplace, mengalami rata-rata pertumbuhan 97 persen. Matahari Mall mengalami
pertumbuhan tertinggi sebesar 201 persen.

Rata-rata pertumbuhan lima marketplace dengan pengunjung unik terbanyak, tidak termasuk
e-commerce, mencapai 289 persen. Shopee, dengan pertumbuhan sebesar 767 persen dalam setengah
tahun, merupakan faktor utama yang berkontribusi.

Viral Tanah Kuburan Dijual di E-commerce Bikin Geger Warganet, Bisa Buat Pesugihan?

Pendatang baru, Shopee, mendekati Tokopedia untuk angka pengunjung unik mobile, namun
memimpin dalam rata-rata durasi per view sebesar 16 menit.

Untuk menyelesaikan studi industri ini, ilmuOne Data memanfaatkan data comScore, perusahaan global yang bergerak di bidang pengukuran dan analitik media, yang meningkatkan nilai khalayak dan periklanan. Dalam studi ini, ilmuOne Data menganalisis perilaku pengguna desktop rumah dan kantor berumur 6 ke atas serta pengguna smartphone dan tablet Android berumur 18 ke atas melalui comScore.

TikTok Shop resmi gabung dengan Tokopedia.

Integrasi Tiktok Shop dan Tokopedia, DPR: Harus Bantu UMKM Adaptasi dengan Teknologi

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Mohamad Hekal mendukung agenda pemerintah untuk melakukan digitalisasi terhadap usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) agar tetap relevan den

img_title
VIVA.co.id
20 Maret 2024