Target 20 Juta Pengguna, Yogrt Rilis Fitur Anyar

Aplikasi Yogrt meluncurkan fitur terbaru
Sumber :
  • Yogrt

VIVA.co.id – Media sosial berbasis lokasi, Yogrt, meluncurkan fitur baru untuk memperkaya konten bagi penggunanya, yaitu Live Content. Fitur ini hanya bisa digunakan oleh 10 ribu kaum muda berbakat di Tanah Air.

Jumat Agung, Presiden Jokowi Ajak Resapi Makna Pengorbanan Yesus Kristus

"Tahun ini, lewat fitur Live Content, Yogrt berencana memberdayakan 10 ribu anak muda Indonesia untuk secara independen menunjukkan bakat mereka kepada khalayak yang lebih luas," ujar Co-Founder Yogrt, Jason Lim dalam keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Kamis 6 April 2017.

Konten fitur Live Content ini meliputi menyanyi, menari, komedi tunggal, fesyen atau make up, reportase acara, olahraga, wisata, dan lainnya. Jason beralasan, live content dibatasi agar konten bisa dipantau dan bersifat aman untuk disebarkan.

Kemenkominfo Mengadakan Kegiatan Webinar "Hak dan Tanggung Jawab di Ruang Digital"

"Proses pengecekan yang ketat dilakukan di semua aspek video live, dari mulai sisi talent hingga konten, untuk memastikan konten yang dihasilkan adalah yang berkualitas, sesuai, dan aman," ujar Jason.

Dengan diluncurkannya fitur Live Content pada platform ini, Jason menyatakan, pengguna ditargetkan menjadi 20 juta. Sejak diluncurkan 2012, hingga kini Yogrt sudah memiliki 5 juta pengguna.

Kemenkominfo Menggelar Nobar Webinar "Mengenal Literasi Digital Sejak Dini"

Yogrt menyentuh segmen yang bertumbuh pesat, yakni kalangan umur 18-30 tahun di kota-kota di Indonesia. Saat ini, Yogrt sudah digunakan di lebih dari 80 kota, dari Banda Aceh hingga Jayapura.

Diketahui, Yogrt merupakan media sosial berbasis lokasi. Yogrt bersifat setara (egaliter), di mana tanpa harus follow atau add friend

Teman yang terdeteksi berjarak maksimal 20 kilometer. Jadi, status pengguna tersebut bisa terbaca di tampilan. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya