Positif HIV, Charlie Sheen Dituntut Para Mantan Kekasih?

Charlie Sheen
Sumber :
  • REUTERS/Fred Prouser
VIVA.co.id
Akui HIV Positif, Charlie Sheen Siap Hadapi Tuntutan Hukum
- Aktor Hollywood, Charlie Sheen mengejutkan publik dengan kabar yang beredar mengenai dirinya. Kabar tersebut mengatakan Sheen telah positif HIV selama beberapa tahun.

Rahasiakan HIV, Charlie Sheen Bayar Pemeras US$10 Juta

Dalam waktu dekat, pria berusia 50 tahun itu akan membuat pengakuan mengenai penyakit yang ia deritaitu di sebuah stasiun televisi. Tentu saja, pria yang dikenal sebagai seorang penggila pesta itu diprediksi akan menerima konsekuensi hukum mengenai rahasia yang ia sembunyikan selama ini.
Aktor Hollywood Charlie Sheen: Saya Positif HIV


"
Interview
itu akan membuatnya menerima banyak simpati, namun ia harus melihat kemungkinan bahwa partner seksual sebelumnya akan menuntutnya ke pengadilan. Anda tidak boleh meremehkan hal ini," ujar Bragman, seorang wartawan dan manajer krisis Hollywood, dikutip dari
People.com
.


Saat ini, pertanyaannya adalah kapan Sheen menderita HIV dan apakah para mantan kekasihnya memiliki risiko tertular penyakit tersebut? Apakah bintang reality show
Two and a Half Men
itu akan menghadapi tuntutan pengadilan jika ia tidak memberitahu partner seksualnya mengenai kondisinya?


Di California, menularkan penyakit menular seksual secara sengaja adalah tindakan ilegal, menurut Scott Burris, direktur Center for Health Law, Policy anf Practice sekaligus profesor di Beasley School of Law, Temple University.


"California adalah salah satu tempat dengan hukum yang paling ketat. Memang tidak mungkin dia (Sheen) sengaja menularkan HIV ke orang lain, tapi siapa yang tahu dimana ia berhubungan seksual dan ada beberapa negara bagian dengan hukum berbeda. Bahkan di beberapa negara bagian Anda bisa dituntut bahkan bila Anda menggunakan kondom," ujar Burris.


Burris sendiri merupakan aktivis yang mendukung dekriminalisasi HIV. Sebagai informasi, banyak studi yang menunjukkan bahwa memenjarakan orang tidak mengurangi penyebaran HIV, melainkan hanya membuat para penderita bersembunyi.


Sheen sebelumnya juga telah mengaku telah berhubungan seksual dengan pekerja seks komersial. Duda tiga kali itu bahkan pernah tinggal dengan dua orang kekasih wanitanya yang ia sebut "Dewi-dewi". Itu membuat tak ada yang bisa menjamin Sheen tak akan dituntut ke pengadilan oleh para wanita yang pernah berhubungan seksual dengannya.



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya