Rp5 Juta, Anggaran Sapri untuk Bagi-bagi Angpau

Bang Sapri.
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Komedian Sapri mengaku bahagia, tak lama lagi Lebaran tiba.  Pria berkepala plontos itu bahkan mengaku, banyak hal yang dirindukan saat Hari Raya Idul Fitri, terutama, makanan khasnya.

Mudik di Desa Penari

Diceritakan Sapri, jelang Lebaran ini, ketika banyak orang sibuk mempersiapkan mudik Lebaran, Sapri justru tak perlu repot-repot mudik ke kampung halaman.

"Lebaran itu enggak pulang kampung, kampungnya nyebrang jalan, habis sembahyang Ied bang Sapri langsung ke rumah mertua, sebelum ke rumah mertua ya di rumah sungkeman sama anak istri, habis dari rumah mertua balik lagi pulang beres-beres dan ya tetangga-tetangga pada datang, keluarga juga pada datang," cerita Sapri kepada VIVA.co.id di Studio ANTV, Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.

Catat, Ini Jadwal Penjualan Tiket Kereta Api Periode Idul Fitri 2022

Untuk menu makanan, ketupat sayur selalu menjadi incarannya kala Lebaran. "Ketupat lagi dan ketupat. Opor dan Daging. Ya sama kayak yang lain," katanya.

Membagi-bagi rezeki pun dilakukan Sapri di hari kemenangan esok. Tak tanggung-tanggung, Sapri telah menyiapkan sejumlah dana untuk 'salam tempel'.

Kemenkes Yakin Omicron Siluman Tak Bikin Lonjakan Kasus Jelang Lebaran

"Apa ya, angpau paling, gantian kasih angpau. Alhamdulillah bang Sapri bisa ngasih biar sedikit juga sekarang mah," ucapnya.

"Bang Sapri nukerin uang yang lima ribuan, enggak pernah yang 10 ribuan. Jangan biasain anak kecil megang duit banyak. Rp5,000 campur sama dua ribuan. Kalau anak kecil kasih dua ribuan dua lembar saja sudah senang. Yang pentingkan duitnya baru," sambungnya.

Setiap tahun, Sapri selalu menambah dana untuk angpaunya. "Nyiapin setiap tahun itu ya Rp5 juta, tapi itu juga masih sisa banyak uangnya. Lima ribuan, lima ribuan. Alhamdulillah bang Sapri bisa ngasih," ucapnya.

Doa tulus juga selalu dipanjatkan Sapri saat Lebaran untuk kehidupannya di masa depan.

"Mudah-mudahan bang Sapri dikasih kesehatan, masih bisa mencari nafkah untuk keluarga untuk saudara dan mudah-mudahan tahun depan masih bisa ketemu lagi sama puasa dan Lebaran. Yang penting Lebaran ini bang Sapri masih dikasih kesehatan, keluarga masih dikasih kumpul," harapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya