Karier Bams usai Hengkang dari Samsons

Bams Samsons
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bobby Agung

VIVA.co.id – Bambang Reguna Bukit, atau akrab disapa Bams, merupakan mantan vokalis Samsons yang pernah berjaya pada dekade 2000-an akhir. Ia lantas keluar dari band pada tahun 2013.

Bams Eks Samsons Bingung Jelaskan Alasan Cerai ke Anak

Keluar dari Samsons, tak lantas membuat Bams berhenti bermusik. Putra dari Desiree Sitompul yang baru saja menggelar pameran seni lukis bertajuk Desiree Art Journey itu, kini ingin fokus bersolo karier.

Berbicara kepada VIVA.co.id, Bams menuturkan, plus minus antara solo dan band. Ia mengkaji hal tersebut lewat beberapa aspek krusial.

Putusan Sidang Cerai Bams Eks Samsons dan Mikhavita Ditunda

"Tergantung lo lihatnya gimana, karena selalu ada plus minusnya. Plusnya itu kalau se-band, pusingnya bareng-bareng. Kalau solo, ya sudah, stuck ya stuck aja," kata Bams, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin 15 Mei 2017.

Meski begitu, ada minus lain yang ia rasakan, ketika bermusik lewat grup. Salah satunya adalah, ketika menentukan keputusan lewat beberapa kepala.

Desiree Tarigan Jadi Saksi Sidang Perceraian Bams Eks Samsons

"But in the other hand sama juga, ketika lo mau ngambil keputusan susah juga, karena kebanyakan kepala. Kalau (solo) sekarang, lo mau mutusin sesuatu itu gampang," ujarnya.

Perihal band, atau solo, keduanya balik lagi kepada masing-masing individu. Menurut Bams, opsi berkarier dalam musik bagai dua sisi koin yang berbeda.

"Di akhir, dua-duanya ada kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kalau lagi bikin lagu sendiri kan, sudah stuck ya stuck saja, enggak ada yang bantuin. Kalau dulu ngeband dan stuck, pasti ada salah satu dari berlima yang enggak stuck," tutur Bams. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya