Parfum Unik Ini Punya Aroma Seperti Bau Leher Kucing

Ilustrasi Kucing.
Sumber :
  • Pixabay/ uschi2807

VIVA.co.id – Bagi para pencinta kucing dengan bulu halus dan lembut, ada kabar baik untuk Anda. Demeter Fragrance Library, sebuah perusahaan asal New York, telah mengembangkan parfum berdasarkan aroma sehari-hari.

5 Fakta Menarik tentang Kucing Bengal

Perusahaan ini telah mengeluarkan parfum dengan aroma yang mirip seperti bau leher kucing. Parfum ini diberi nama Kitten Fur.

"Sekarang setelah 15 tahun usaha, Demeter telah menangkap esensi penciuman dari kehangatan dan kenyamanan tempat pada bulu kucing, yakni tepat di belakang leher anak kucing," kata Demeter dalam situs resminya menulis.

5 Alasan Mengapa Kucing Suka Menggigit Tangan Pemiliknya

Aroma "Kitten Fur" ini dijual di beberapa produk Demeter, termasuk cologne, roll-on, minyak parfum, body lotion, shower gel dan minyak diffuser. Sementara untuk harga, mulai dari Rp78 ribu untuk setengah ons cologne hingga sekira Rp500 ribu untuk empat ons cologne.

Dilansir Huffingtonpost, Demeter mengembangkan dan menjual berbagai aroma, termasuk parfum yang lebih tradisional seperti "Jasmine" dan "Sweet Orange atau yang sedikit aneh seperti "Popcorn," "EarthWorms (Cacing Tanah) " dan "FuzzyBalls".

Viral Pemudik Taruh Kucing di Atap Mobil, Netizen: Kendaraan Elit Kandang Sulit

Tapi itu bukanlah perusahaan pertama yang mencoba untuk meniru aroma kucing. Felissimo, sebuah perusahaan Jepang, pada tahun 2015 juga telah mengembangkan semprotan kain yang berbau seperti kepala kucing, yang kata banyak orang,  mirip dengan aroma roti panggang. Perusahaan baru ini juga mengembangkan lip gloss yang diklaim seperti hidung basah kucing.

Penasaran, seperti apa bau leher kucing? Para pengguna Facebook di akun Demeter mengatakan kucing mereka memiliki bau berbeda, termasuk madu, bedak bayi dan kayu manis rempah-rempah roti, dan kombinasi dari bayi yang baru lahir, sepotong roti baru dipanggang dan aroma rumah.

Mobil mewah terendam banjir di Dubai

Viral Video Detik-detik Seekor Kucing Diselamatkan di Tengah Banjir Melanda Dubai

Video penampakan kucing di Dubai terlihat memegang gagang mobil, dan terlihat sudah kelelahan karena terendam di air. Badannya sudah tampak basah kuyup hingga kedinginan.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024