Indonesia 5 Besar Penderita TB Terbanyak di Dunia

Ilustrasi tuberkulosis
Sumber :
  • http://sirupgurah.com
VIVA.co.id -
Dokter: TBC Masih Ancam Indonesia
Puluhan tenaga kerja medis Rumah Sakit Persahabatan turun ke jalan untuk membagikan brosur dan juga masker kepada sejumlah pengendara yang melintas di Jalan Raya Persahabatan, Rawamangun, Jakarta Timur.

Dekat dengan Banyak Wanita, Billy Syahputra Gerah Sering Dijodohkan

Aksi ini merupakan salah satu bentuk kampanye memperingati Hari Tuberkulosis (TB) se-Dunia, Selasa 24 Maret 2015.

Mereka turun ke jalan membawa spanduk, membagikan brosur dan juga masker kepada pengguna jalan. Tujuannya, agar masyarakat sadar untuk mewaspadai wabah penyakit TB.

"Indonesia masih berada di posisi kelima terbanyak di dunia," ujar Direktur Utama Rumah Sakit Persahabatan, Muhammad Ali Toha Assegaf. Indonesia berada di bawah India, China, Afrika Selatan dan Nigeria.

Penyakit TB, kata Ali, sampai saat ini masih menjadi epidemi di seluruh dunia. Jutaan orang meninggal dunia setiap tahunnya akibat penyakit ini, terutama di negara yang sedang berkembang.

Oleh sebab itu, penyebaran informasi dan pengetahuan yang benar dan utuh tentang penyakit ini harus terus dilakukan.

"Hari ini satu persatu brosur pengetahuan tentang wabah penyakit Tuberkulosis dibagikan ke sejumlah pengguna jalan yang melintas," kata Ali.

Ali meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia agar lebih peduli lagi terhadap penyakit ini.

"Karena orang yang menderita TB itu kadang-kadang tidak merasakan ada gangguan dalam kesehatannya. Sementara dia kemana-mana, dia bertemu banyak orang, dia kan menyebarkan kuman TB. Sebab, penyebaran penyakit TB ini lewat udara," Ali menjelaskan.

Ali pun mengimbau, jika terserang batuk lebih dari dua minggu dan belum sembuh, sebaiknya periksakan diri ke dokter. Pasien akan dirontgen dan menjalani pemeriksaan lainnya.

Jika ternyata dalam pemeriksaan si pasien menderita TB, maka ikuti apa yang sudah dianjurkan dokter. Biasanya memerlukan pengobatan kira-kira enam bulan.

"Nah, pengobatan itu jangan sampai putus di tengah jalan. Karena putusnya berobat ini bisa menyebabkan seorang penderita yang membawa kuman, dan kumannya itu mengalami resistensi atau kekebalan. Maka nanti dia bisa menularkan ke mana-mana," kata Ali.

Sementara itu, dokter spesialis TB, dr Erlina Burhan, menambahkan pasien penderita TB harus selalu menggunakan masker jika ke luar rumah. "Agar kalau batuk, kuman-kumannya tidak lari ke udara bebas dan bisa terhirup oleh orang-orang di sekitarnya," kata dr Erlina.

Anwar Sadat/Jakarta Timur

Caleg Demokrat Fathi Lolos ke Senayan Bareng Melly Goeslaw dari Dapil Jabar I
![vivamore=" Baca Juga
:"]

Inilah Penyakit Tuberkulosis Reguler dan Kebal Obat (MDR)

Foto Perbedaan Janin yang Ibunya Merokok dan Tidak

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya