Enam Makanan Kaya Serat yang Melancarkan Buang Air Besar

Buah apel.
Sumber :
  • Pixabay/Couleur

VIVA.co.id – Buang air besar (BAB) menjadi rutinitas wajib untuk membersihkan perut setiap pagi. Jika ini tidak terjadi, akan ada rasa tidak nyaman yang membuat Anda gelisah sepanjang hari.

Bangga, Produk Makanan Berserat dari Indonesia Dapat Penghargaan Kelas Dunia

Ada banyak penyebab sulitnya BAB, dan seringkali kurang serat menjadi penyebab utamanya. Berikut ini enam makanan kaya serat yang bisa melancarkan BAB Anda setiap hari seperti dilansir laman Times of India.

Apel
Apel diketahui dapat mencegah konstipasi karena dalam satu buah apel mengandung hampir 4,5 gram serat.

Pentingnya Kebutuhan Serat pada Metabolisme Tubuh, Cegah Obesitas Lancarkan Sistem Pencernaan

Jeruk
Satu buah jeruk mengandung 4 gram serat dan juga rendah kalori. Jeruk juga mengandung flavanol yang bertindak sebagai pencahar.

Popcorn
Memang terdengar aneh, tapi dalam semangkuk popcorn mengandung hampir 1 gram serat, dan makanan ini, jika dimakan tanpa perasa, juga rendah kalori.

5 Cara Mudah Mengatasi Sembelit yang Menghambat Aktivitas

Oats
Secangkir kecil oats mengandung dua gram baik serat larut dan tak larut. Makanan ini akan memperlancar pergerakan di perut Anda.

Flaxseed
Superfood ini padat akan asam lemak Omega 3 dan serat, dan serat merupakan kandungan yang bekerja di sini. Cara terbaik mengonsumsinya adalah dengan memanggang kering dan satu sendoknya mengandung 2 gram serat.

Lidah buaya
Selama ini lidah buaya diketahui sebagai bahan yang baik untuk perawatan kulit dan rambut, tapi juga baik untuk perut Anda. Lidah buaya adalah pencahar yang sangat membantu proses BAB Anda.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya