Tidur Jadi Kunci Hidup Bahagia

Ilustrasi tidur.
Sumber :
  • pixabay/unsplash

VIVA.co.id – Jangan khawatir bila uang tidak bisa membeli kebahagiaan, karena ada satu hal yang benar-benar bisa memberikan Anda bahagia. Sebuah studi menemukan bahwa tidur merupakan elemen vital yang memiliki salah satu kaitan terkuat dengan kebahagiaan seseorang.

Lucu dan Aesthetic, Lampu Tidur Aonez Paling Laris di TikTok

Dilansir laman Times of India, Senin 2 Oktober 2017, penelitian ini juga menemukan bahwa melipatgandakan penghasilan hanya memberikan sedikit peningkatan dalam kebahagiaan. Sedangkan menghabiskan lebih banyak waktu di kamar tidur, memberikan kebahagiaan yang jauh lebih signifikan.

Dalam studi tersebut mengungkap, orang yang paling banyak tidur memiliki skor 15 poin lebih tinggi di dalam indeks, dibandingkan mereka yang sulit untuk tertidur. Selain itu, hubungan yang kuat dengan keluarga dan teman, keamanan pekerjaan dan kesehatan yang baik dari orang-orang tersayang, juga lebih penting dibanding mobil mewah dan liburan eksotis.

5 Tips Mendapatkan Tidur yang Baik dan Berkualitas

Studi ini, yang dilakukan oleh peneliti dari Oxford Economics dan National Centre for Social Research di Britania Raya, meminta 8.250 orang dari berbagai latar belakang berbeda, untuk mengisi survei berisi 60 pertanyaan untuk menentukan apa artinya 'hidup baik'.

Pertanyaan tersebut meliputi segala hal, mulai dari keadaan kualitas tidur seseorang, keuangan, dan keamanan pekerjaan, hingga hubungan mereka dengan teman, keluarga, dan lingkungan.

6 Hal yang Perlu Diperbaiki Agar Tidur Malam Berkualitas

Hasilnya adalah penciptaan indeks kehidupan, di mana menggeneralisasi daftar dari faktor teratas yang memisahkan antara 20 persen yang paling bahagia dengan orang lain.

Pengaruh terbesar secara urut adalah kualitas tidur, kehidupan seksual, keamanan pekerjaan. Ketiganya menjadi urutan teratas yang menentukan siapa yang hidup paling baik. (asp)

Chelsea Olivia

Chelsea Olivia dan Sandra Dewi Bagikan Rahasia Tidur Anak yang Berkualitas

Sandra Dewi dan Chelsea Olivia, yang dikenal karena kecantikan dan kesuksesan mereka di dunia hiburan, tidak hanya fokus pada jam tidur anak-anak mereka.

img_title
VIVA.co.id
8 Juni 2023