3 dari 5 Penderita Diabetes Alami Masalah Kesehatan Mental

Ilustrasi pengecekan diabetes.
Sumber :
  • Pixabay/TesaPhotography

VIVA – Kita semua tahu bagaimana diabetes mampu melemahkan setiap orang. Diabetes tipe 2 bisa merusak tubuh, bahkan hingga membuat kaki tidak merasakan apapun dan penglihatan mulai menurun. Diabetes tipe 1 merupakan perjuangan seumur hidup untuk menjaga kadar insulin.

Supaya Lebih Gembira, Ibu di Inggris Ubah Nama dan Gaya Jadi Unicorn

Tapi, diabetes tidak sekadar memengaruhi penderitanya secara fisik. Diabulimia merupakan salah satu gangguan makan berbahaya, yang diduga menjadi masalah pada 40 persen wanita muda yang menderita diabetes tipe 1.

Dan saat ini, sebuah studi skala besar yang dilakukan oleh Diabetes UK menyatakan, tiga dari lima penderita diabetes mengalami masalah emosional dan kesehatan mental yang berkaitan langsung dengan penyakit mereka.

Depresi, Anggota Kostrad Diduga Tusuk Diri Sendiri di Kemayoran

Selain itu, dilansir dari laman Metro.co.uk Senin 20 November 2017, 64 persen dari 8.500 dengan usia, etnis, dan latar belakang berbeda yang disurvei mengatakan, bahwa mereka sering atau kadang merasa sedih karena diabetes.

Hanya 30 persen saja dari partisipan yang merasa dapat mengendalikan kondisi mereka.

Nekat Lompat dari Lantai 8 Kalibata City, Novi Amelia Depresi?

"Penelitian baru ini membuka selubung isolasi yang bisa datang dari mengatur kondisi yang tidak terlihat, dan seberapa merusaknya hidup dengan diabetes bagi kesehatan emosi penderitanya tanpa dukungan yang tepat," ujar Chris Askew, kepala eksekutif Diabetes UK.

Askew menambahkan, mereka ingin melihat dukungan para spesialis, dari mereka yang memahami diabetes, disediakan bagi penderita yang membutuhkannya. (mus)

Ilustrasi bunuh diri loncat dari gedung.

Depresi, Pria Muda Bunuh Diri Loncat dari Lantai 8 Apartemen

Warga apartemen awalnya mendengar seperti benda jatuh. Setelah dicek ternyata ada yang bunuh diri. Polisi yang sempat memeriksa saksi, menduga korban depresi.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2022