Tak Bikin Gemuk, Susu Justru Bantu Turunkan Berat Badan

Ilustrasi susu.
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Selama ini, susu selalu erat dengan kandungan kalsiumnya yang baik untuk mengisi kepadatan tulang pada orang dewasa. Di samping itu, masih banyak juga anggapan yang menilai susu mengandung lemak, sehingga bisa membuat gemuk bila diminum.

Pentingnya Konsumsi Susu saat Sahur untuk Jaga Kondisi selama Berpuasa

Tetapi, tahukah Anda bahwa susu memiliki kandungan unik yang justru dapat menurunkan risiko Anda menjadi kegemukan?

Ahli gizi Dr. Marudut, BSc, MPS menjelaskan, dalam sebuah penelitian kohort, atau berkelanjutan yang dipublikasikan pada 2016, dengan melibatkan 46 ribu lebih partisipan, menunjukkan bahwa konsumsi susu yang lebih besar dari 2-4 porsi, memiliki risiko 38 persen lebih rendah menjadi overweight, atau obesitas, dibandingkan asupan susu yang lebih kecil.

Ini Bahan Pengganti Santan dalam Memasak, Cocok untuk Masak Menu Berbuka

"Penelitian antara yang dilakukan selama tahun 2006-2015 mengatakan, asupan susu lebih dari tiga sajian per hari dapat menurunkan obesitas hingga 13 persen, dibandingkan asupan susu satu sampai kurang dari tiga sajian per hari," tambahnya, saat acara Diskusi Cerdas Frisian Flag Indonesia di kawasan Menteng, Jakarta, Selasa 5 November 2017.

Selain diabetes, Marudut melanjutkan, susu juga bisa mencegah penyakit tidak menular seperti penyakit kardiovaskular. Dalam sebuah penelitian yang melibatkan lebih dari 5.000 orang dan diterbitkan pada 2012, menunjukkan bahwa peningkatan lima persen energi dari asam lemak jenuh susu bisa menurunkan 38 persen risiko penyakit kardiovaskular.

Menu Sahur Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

"Karena itulah, keunikan dan kekompleksan asam lemak dalam susu yang berbeda dengan pangan lainnya," tambahnya. (asp)

Marthino Lio.

Demi Totalitas Perankan Glenn Fredly, Marthino Lio Sampai Lakukan Hal Ini

Marthino Lio mengungkap bahwa perlu perjuangan untuk memerankan sosok Glenn Fredly, yang selama ini dikenal sebagai salah satu musisi ternama Tanah Air.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024